Nakita.id – Obat bayi susah tidur, bagaimana cara mengatasinya?
Saat Si Kecil rewel dan tidak kunjung tidur di malam hari, Moms pasti rasanya ingin memberikan obat bayi susah tidur.
Memberikan obat bayi susah tidur sebenarnya boleh-boleh saja.
Tapi, tentunya tidak boleh sembarangan ya, Moms. Jangan sampai obat yang diberikan tidak aman dan justru membahayakan kesehatan Si Kecil.
Berbicara soal bayi yang susah tidur, kondisi ini memang kerap dialami oleh Si Kecil.
Melansir dari What to Expect, bayi yang baru lahir biasanya masih menyesuaikan diri dengan pola tidur yang teratur.
Bayi baru lahir umumnya tidur sekitar 14 hingga 17 jam dalam periode 24 jam, sering terbangun untuk menyusui baik siang maupun malam.
Anak usia 1 dan 2 bulan harus mendapatkan jumlah tidur yang sama, 14 hingga 17 jam sehari, dibagi menjadi delapan hingga sembilan jam tidur malam dan tujuh hingga sembilan jam tidur siang selama beberapa kali tidur siang.
Sementara itu, seorang anak berusia 3 bulan membutuhkan 14 hingga 16 jam tidur dalam periode 24 jam.
Meski tidurnya belum teratur, Moms sebaiknya tetap waspada ketika bayi sulit tidur.
Sebab, ada beberapa penyebab yang mengakibatkan anak menjadi sulit tidur di malam hari.
Baca Juga: Cara Ampuh Atasi Biang Keringat dengan Obat Bayi Bahan Alami, Catat Ya Moms!
Penyebab bayi sulit tidur
Melansir dari Childrens, berikut ini sejumlah penyebab bayi sulit tidur.
1. Bayi mungkin terlalu panas atau terlalu dingin
Bayi mungkin tidak dapat tertidur jika terlalu hangat atau terlalu dingin.
Maka dari itu, suhu yang disarankan untuk kamar bayi adalah antara 68-72 derajat Fahrenheit.
Pastikan juga Si Kecil tidak kurang atau berlebihan dalam berpakaian.
Aturan praktis yang baik adalah tidak memakaikan lebih dari satu lapis pakaian tambahan dari apa yang Moms kenakan.
Jika cuaca sangat hangat, satu lapis pakaian saja sudah cukup.
Ingat juga Moms, bayi tidak boleh tidur dengan selimut atau bantal, karena bisa berisiko mati lemas.
2. Bayi mungkin lapar
Perut yang kosong dapat membuat bayi tetap terjaga melewati waktu tidur. Untuk itu, coba beri makan sebelum tidur karena dapat membantu bayi tertidur lebih mudah, Moms.
Bayi baru lahir sering perlu makan setiap 2 hingga 3 jam, bahkan di malam hari.
Sampai berat badan mereka kembali setelah lahir, Moms harus membangunkannya setiap 2 hingga 3 jam untuk menyusu.
Setelah anak mendapatkan kembali berat badan, Moms hanya perlu memberi mereka makan ketika mereka bangun.
Baca Juga: BB Booster! Pilihan Obat Penambah Berat Badan Bayi Alami Coba Konsumsi Makanan Berikut Ini Moms!
Jika anak perlu makan di tengah malam, bantu ia tertidur kembali setelah menyusu dengan menjaga ruangan tetap gelap atau redup dan hindari terlalu banyak merangsang mereka selama menyusui.
3. Popok bayi kotor
Popok basah tentu tidak nyaman di pantat bayi. Maka dari itu, pastikan popok anak bersih dan kering sebelum menidurkannya ya, Moms.
Jika anak sedang tidur, tidak perlu membangunkannya untuk mengganti popoknya.
Namun, apabila mereka bangun dengan popok yang kotor atau basah, jaga agar ruangan tetap redup saat menggantinya.
Usahakan agar mereka tetap hangat dan hindari terlalu banyak rangsangan, sehingga ia akan mudah tertidur.
Obat bayi susah tidur
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini beberapa obat bayi susah tidur.
1. SIBAIM Deep Sleep Essential Oil
Terbuat dari 100% pure therapeutic grade essential oil (lavender essential oil dan lemon essential oil), SIBAIM Deep Sleep Essential Oil dapat membuat bayi tidur lebih nyaman dan nyenyak.
Selain itu, SIBAIM Deep Sleep Essential Oil juga dapat membantu merelaksasi bayi.
SIBAIM Deep Sleep Essential Oil hanya dapat digunakan oleh bayi usia 0 – 24 bulan.
Cara menggunakannya dengan mengoleskan cairan SIBAIM Deep Sleep dan pijat lembut di area kaki hingga pinggul dan punggung bayi.
Pastikan jauhkan dari wajah dan hidung Si Kecil ya, Moms.
Baca Juga: Harga Obat Batuk Bayi Tempra Drops Terbaru September 2022
Jika tertarik menggunakannya, Moms bisa membeli SIBAIM Deep Sleep Essential Oil dengan harga mulai dari Rp25.000.
2. Calm Baby Essential Oil
Jika Si Kecil susah tidur dan rewel di malam hari, Moms bisa coba menggunakan Calm Baby Essential Oil untuk menenangkannya.
Selain menenangkan bayi yang rewel, minyak ini juga dapat meningkatkan mood bayi, mengurangi rasa sakit, hingga meningkatkan kesehatan kulit lo, Moms.
Untuk bayi usia dibawah 3 bulan, disarankan menggunakan diffuser (1 tetes untuk 30 ml air).
Untuk bayi usia diatas 3 bulan, bisa dioles dengan dicampur carrier oil 90% + essential oil 10%.
Harga Calm Baby Essential Oil dibanderol mulai dari harga Rp25.600.
3. Lullaby (Sleep Rescue) Diffuser Oil-Owellness Essential Oil
Mengandung minyak esensial buah jeruk, daun peppermint, frankincense, bunga lavender, dan kandungan alami pilihan, Lullaby Essential Oil mampu meningkatkan kualitas tidur lebih nyenyak dan nyaman.
Cara menggunakannya adalah letakkan diffuser pada area datar. Teteskan 1-3 tetes minyak esensial pada 100 ml air bersih ke dalam diffuser.
Atau, teteskan 1-2 tetes minyak pada sapu tangan atau scarf. Biarkan Si Kecil menghirup aromanya secara perlahan.
Di market place Tokopedia, Lullaby Sleep Rescue bisa dibeli dengan harga Rp99.000.
Nah, itu dia obat bayi susah tidur yang bisa Moms berikan untuk anak. Selamat mencoba!
Baca Juga: Harga Obat Bayi Essential Oil Meredakan Sakit Si Kecil di Apotek
Shopee Bersama Tasya Kamila dan Bittersweet by Najla Ceritakan Dampak Positif Inovasi dalam Berdayakan Ekosistem
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR