Nakita.id - Ketahui tujuan Posyandu yang ternyata tidak hanya untuk balita dan ibu hamil, Moms.
Tujuan Posyandu menjadi salah satu hal penting untuk diketahui sebelum datang untuk mendapatkan pelayanan.
Ini karena tujuan Posyandu yang utama adalah memberikan pengawasan dan pelayanan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat.
Posyandu merupakan kegiatan dari, untuk dan oleh masyarakat yang digelar secara rutin sebulan sekali.
Diantaranya adalah Posyandu remaja, Posyandu balita, Posyandu ibu hamil dan Posyandu lansia.
Melansir dari berbagai sumber, berikut adalah tujuan Posyandu dari setiap kategorinya.
Posyandu remaja seperti namanya dihadiri oleh para remaja usia 10-18 tahun.
Posyandu ini salah satu bentuk kesehatan bersumber daya masyarakat atau UKBM.
Tujuannya tidak lain agar remaja memeroleh pengetahuan dan ketrampilan mengenai
- reproduksi remaja
- masalah kesehatan jiwa
Baca Juga: Manfaat dan Tujuan Posyandu Bagi Balita yang Harus Moms Tahu, Yuk Simak!
- penyuluhan penyalahgunaan Napza
- pemantauan gizi, aktivitas fisik dan penyakit tidak menular
Posyandu balita diadakan dengan berbagai tujuan, seperti:
- Memantau tumbuh kembang balita agar bisa mendeteksi dini jika terjadi penyimpangan
- Imunisasi untuk melindungi dari virus dan penyakit
- Peningkatan gizi balita
- Penanggulangan diare
Posyandu ibu hamil penting dilakukan demi kehamilan sehat dan mencegah hal tak diinginkan.
Tujuan Posyandu Ibu Hamil di antaranya:
- memeroleh kemudahan informasi tentang kehamilan dan persalinan
Baca Juga: Kegiatan Posyandu dan Manfaat Bagi Ibu dan Anak
- memantau berat badan ibu hamil
- mendapatkan vitamin ibu hamil
- penambahan gizi ibu hamil
Posyandu lansia memiliki peran penting untuk menjaga kualits hidup lansia.
Tujuannya tidak lain untuk:
- meningkatkan jangkauan pelayanan kesehatan lansia
- membantu lainsia agar tetap sehat dan bugar baik secara fisik atau psikis
- membantu deteksi dini penyakit lansia.
- meningkatkan interaksi sosial dengan sesama lansia
Dua Resep Spesial ala Anchor yang Wajib Dicoba, Meracik Keajaiban Momen Liburan Bersama Keluarga
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR