Nakita.id - Bagi Moms dan Dads yang sedang menantikan kelahiran Si Kecil, penting untuk banyak mencari informasi mengenai rekomendasi nama bayi modern.
Rekomendasi nama bayi modern bisa menjad inspirasi dalam memberikan nama bayinya nanti.
Tentu setiap orang tua ingin memberikan nama bayi yang terbaik untuk anaknya.
Sehingga sebaiknya Moms dan Dads perlu mencari tahu inspirasi nama untuk bayi sejak jauh-jauh hari.
Jangan memberikan nama bayi dalam kondisi terburu-buru.
Melansir MomJunction, berikut penjelasan mengenai kumpulan nama bayi modern:
1. Aarzo: memiliki arti sebuah keinginan. Ini bisa memiliki arti kehadiran anak merupakan keinginan yang telah dikabulkan.
2. Ahna: memiliki arti keberadaan, ini bisa menjadi pengingat orangtua bahwa kehadiran sang bayi bisa memberikan alasan untuk semakin semangat menjalani hidup dan giat bekerja.
3. Brianna: memiliki arti dua sifat penting untuk dimiliki perempuan yaitu kehormatan dan kebajikan.
4. Caroline: memiliki arti seorang putri kecil namun kuat.
5. Charvi: dalam bahasa India memiliki arti kecantikan luar dalam.
Baca Juga: Nama Bayi Laki-laki Modern Huruf A-Z Beserta Arti, Punya Makna Unik dan Mendalam
6. Divya: memiliki arti orang yang penuh kegembiraan dan kesuksesan hingga membuat orangtua bangga.
7. Ekta: memiliki arti persatuan, diharapkan kehadiran anak bisa semakin meyatukan orangtua serta keluarga.
8. Falguni: memiliki arti kecantikan seorang perempuan.
9. Garvita: memiliki arti perempuan yang merasa bangga.
10. Hansa: memiliki arti seekor angsa. Arti lainnya yaitu orang yang cantik dalam perbuatan.
11. Isabelle: memiliki arti mengabdi kepada Tuhan.
12. Jocelyn: memiliki arti sesuatu yang membahagiakan dan menyenangkan.
13. Kaitlyn: memiliki arti sesuatu yang murni.
14. Kalila: memiliki arti timpukan cinta.
15. Lochana: memiliki arti mata dan kerinduan bagi sebagian orang.
16. Megan: memiliki arti sesuatu yang besar dan seperti mutiara.
Baca Juga: Kumpulan Nama Bayi Perempuan Islam Huruf A-Z Lengkap dengan Arti, Putri Cantik yang Penuh Doa Baik
17. Nicole: memiliki arti menang dalam bahasa Prancis.
18. Olivia: dalam bahasa Latin artinya pohon zaitun.
19. Priya: memiiki arti yang tercinta.
20. Queensha: memiliki arti ratu yang dihormati.
21. Reveka: memiliki arti seseorang yang menawan.
22. Shayna: memiliki perempuan cantik yang mendapat kasih dari Tuhan.
23. Stella: memiliki arti sebuah bintang.
24. Taahira: memiliki arti murni dan suci.
25. Valeria: memiliki arti bayi perempuan cantik yang kuat.
26. Zara: memiliki arti bunga atau ratu.
Itulah dia Moms daftar nama bayi perempuan dari A-Z beserta artinya yang bisa dijadikan inspirasi.
Baca Juga: 20 Inspirasi Nama Bayi Laki-laki Berawalan Muhammad Lengkap dengan Arti, Yuk Disimak!
Tampil Percaya Diri di Tiap Momen, Fres & Natural EDT Gandeng El Rumi Hadirkan Wangi Segar dan Tahan Lama
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR