Tak hanya diare, Lacto B bisa diberikan untuk anak yang sedang mengalami sembelit.
Moms bisa memberikan obat yang satu ini bersamaan dengan susu, makanan, atau dilarutkan ke dalam air.
Anak usia 1 tahun bisa diberikan sebanyak 3 sachet setiap harinya.
Moms bisa membeli Lacto B di apotek mulai dari harga Rp7.000 hingga Rp10.000.
Moms bisa memberikan anak Daryazinc Drops untuk mengatasi diare yang dialaminya.
Obat yang satu ini bermanfaat untuk mengurangi gejala diare pada anak.
Kandungan zinc di dalamnya juga berperan untuk meningkatkan kemampuan tubuh anak dalam menyerap cairan.
Dengan begitu, dehidrasi pada anak yang disebabkan karena diare bisa teratasi.
Untuk anak usia 6 bulan ke atas, bisa mengonsumsinya sebanyak 20 miligram setiap minum.
Sementara, untuk bayi di bawah 6 bulan bisa diberikan sebanyak 10 miligram.
Untuk mendapatkan obat yang satu ini, pastikan Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter, ya.
Baca Juga: Rekomendasi Obat Bayi Pilek 0-6 Bulan, Cepat Disembuhkan Agar Si Kecil Tidak Rewel
Rekomendasi Sunscreen untuk Si Kecil: Gently Sunscreen SPF50+ PA++++ dengan Serum Anti-Polusi!
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR