Meski seringkali sibuk, Vino pun tak mau melupakan buah hatinya di rumah.
Ia mengatakan, memang terkadang anak terlihat begitu cuek dengan ayahnya.
Kebanyakan anak juga cenderung lebih dekat dengan ibunya.
Tapi setiap kali ia pulang ke rumah, tiba-tiba dipeluk oleh anaknya itu merupakan hal yang luar biasa.
“Kelihatannya tuh kalau anak cuek, lebih dekat sama ibunya gitu. Tapi, begitu kita kerja, tiba-tiba kita pulang, dia ngomong i miss you wah itu nyentuh banget,” tutur Vino melansir dari kanal Youtube Sule Productions.
Vino juga menjelaskan, bahwa anak tidak akan bicara kepada ayahnya severbal dengan ibunya.
“Karena sebenarnya, anak kita tuh sama bapaknya enggak akan ngomong severbal sama ibunya,” sambung Vino.
Namun di balik itu semua, Vino menganggap tetap saja anak membutuhkan sosok ayah.
“Tapi kadang-kadang dia harus kita pancing gitu loh bahwa sebetulnya, anak itu butuh sosok ayah yang dekat tapi dia enggak bisa ngomong sedekat sama ibunya,” pungkasnya.
Benar seperti apa yang dikatakan Vino Moms, sosok ayah memang tetap dibutuhkan meskipun sudah ada ibu yang mengurus anak setiap harinya.
Ayah berperan sebagai sosok pelindung anak dan mengajarkan sang buah hati nilai-nilai sosial.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR