Nakita.id - Najwa Shihab dikenal sebagai salah satu jurnalis yang populer di Tanah Air.
Selama ini sosok Najwa Shihab dikenal sebagai pribadi yang tegas dan mandiri.
Ternyata, di balik sikapnya yang tegas dalam menjalani pekerjaan sebagai jurnalis, Najwa Shihab mengaku sebagai pribadi yang bucin atau budak cinta.
Hal ini terungkap melalui kanal YouTUbe Ngobrol ASIX yang tayang pada Kamis (15/9/2022).
"Aku tuh termasuk orang yang nurut sama suami," pengakuan Najwa Shihab.
Ashanty seakan tidak percaya dengan apa yang dikatakan Najwa Shihab.
Najwa Shihab kemudian mengungkapkan alasannya menikah muda.
Diketahui Najwa Shihab menikah dengan Ibrahim Sjarief Assegaf pada tanggal 11 Oktober 1997.
"Aku tuh bucin tau secara aku tuh nikah umur 20 tahun bun. Kamu tahu enggak aku nikah muda banget," beber Najwa Shihab sambil tertawa.
Ashanty lantas memastikan apakah alasan Najwa Shihab menikah muda karena bucin.
Menurut Najwa Shihab, dirinya mantap menikah muda lantaran sudah menemukan sosok pria yang tepat mendampingi hidupnya.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR