Ketiga kandungan tersebut berguna untuk mendukung tumbuh kembang janin di dalam perut menjadi lebih optimal Moms.
Ibu hamil harus banyak mengonsumsi makanan yang kaya akan protein.
Salah satu makanan ringan yang kaya akan protein adalah kacang Moms.
Ada banyak jenis kacang yang bisa ibu hamil konsumsi.
Misalnya, kacang lentil, polong, buncis, kedelai, dan kacang tanah.
Kacang mengandung serat, zat besi, folat, dan kalsium yang bagus untuk ibu hamil.
Itu dia tiga jenis makanan yang bisa Moms konsumsi ketika hamil.
Jadi, makanan sehat untuk ibu hamil bukan hanya sayuran saja ya Moms.
Terkadang banyak ibu hamil yang kerap kali bosan karena harus mengonsumsi sayur setiap harinya.
Sayur memang penting untuk dikonsumsi karena mengandung banyak serat dan vitamin.
Tapi jika Moms bosan, sehari absen tak mengonsumsi sayur juga tidak ada salahnya. Terpenting kebutuhan nutrisi harian terpenuhi dengan baik.
Mengatur Jarak Kelahiran dengan Perencanaan yang Tepat, Seperti Apa Jarak Ideal?
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR