Jadwal jam buka puskesmas di tiap daerah terkadang berbeda-beda.
Jadwal jam buka puskesmas tidak selalu sama.
Tetapi umumnya puskesmas buka pada pagi hari.
Puskesmas yang berada di kota-kota besar menerapkan pelayanan dari pagi hingga siang hari.
Melansir dari laman Puskesmas Pasar Rebo, tempat pelayanan kesehatan ini membuka pendaftarannya pada jam 07.30 pagi.
Puskesmas buka dari hari Senin sampai dengan Sabtu.
Untuk waktu pelayanan Senin sampai Kamis di jam 07.30-16.00.
Untuk waktu pelayanan Jumat di jam 07.30-16.30.
Puskesmas memang menjadi tempat pelayanan kesehatan yang diandalkan masyarakat untuk berobat.
Maka tak heran jika puskesmas selalu ramai.
Untuk itu sebaiknya Moms datang lebih awal dari jam buka agar tidak terlalu lama mengantri.
Baca Juga: Biaya Rawat Inap di Puskesmas Tanpa BPJS yang Perlu Diketahui
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR