Nakita.id - Ledakan paket yang awalnya diduga bom di Asrama Polisi Sukoharjo, Minggu (25/9/2022) membuat masyarakat sekitar was-was.
Sekitar pukul 18.30 WIB, terdengar suara ledakan yang cukup keras dari salah satu rumah anggota kepolisian yang bernama Bripka Dirgantara.
Ledakan tersebut berasal dari sebuah paket misterius yang ditujukan ke rumah Bripka Dirga.
Karena curiga dengan paket yang nyasar, Bripka Dirga berniatan membuang ke tanah lapang.
Hal ini karena alamat yang tercantum di dalam paket bukanlah alamat rumahnya.
Bahkan nama penerima paket juga bukan atas nama dirinya.
Karena kecurigaannya, Bripka Dirga hendak membuang paket yang mencurigakan tersebut.
Bripka Dirga menerima sebuah kiriman paket dari Indramayu Jawa Barat (Jabar).
Informasi awal yang dihimpun benda yang meledak merupakan paket di dalam kardus warna cokelat.
Nahas belum sampai ke tanah lapang untuk membuang paket, paket yang diduga berisi bom tersebut meledak terlebih dahulu.
Paket tersebut disebut meledak di dalam rumah Bripka Dirga.
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR