Nakita.id – Baim Wong kembali menjadi sorotan atas konten YouTube yang belum lama ini dia unggah.
Aktor sekaligus YouTuber ini justru menulai hujatan atas video yang dibuatnya.
Tak pelak, hal ini mengundang reaksi marah dari publik yang dinilai tidak pantas.
Baim Wong bersama istrinya Paula Verhoeven melakukan konten prank dengan berpura-pura membuat laporan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) ke Kantor Polsek Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Prank tersebut sempat tayang di kanal Youtube pada Minggu (2/10/2022).
Namun setelah video tersebut ramapi diperbincangkan, kini tayangan tersebut telah dihapus.
Dalam konten itu, mereka sedang berpura-pura melaporkan kasus KDRT.
Dilansir dari Kompas, konten prank dimulai ketika Paula yang bertugas melapor ke polisi.
Sementara Baim duduk di dalam mobil dan memantau aktivitas Paula yang terekam kamera.
Baim terlihat tertawa-tawa saat Paula masuk ke Polsek Kebayoran Lama. Namun sesekali ia merasa sedikit tegang.
Setelah sampai di dalam kantor polisi, Paula mengatakan dirinya akan melaporkan suaminya yang telah melakukan tindak kekerasan terhadap dirinya.
Baca Juga: Terungkap Kondisi Terkini Lesti Kejora Usai Alami KDRT, Dokter Ungkap Fakta Adanya Cedera di Kepala
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR