Nakita.id - Dinding memiliki bercak hitam karena jamur memang seringkali membuat pandangan jadi terganggu.
Moms harus segera membersihkan langsung ke akar permasalahannya.
Membersihkan dinding rumah yang penuh dengan bercak bisa dilakukan menggunakan berbagai macam pembersih.
Misalnya seperti pemutih klorin, cuka, bahkan banyak dari Moms yang langsung menutupinya dengan cat tembok.
Sayangnya untuk membersihkannya Moms harus ketahui dulu akar masalahnya. Menutupinya langsung dengan cat hanya membuat nodanya nampak hilang.
Namun, pertumbuhan jamurnya masih tetap ada.
Melansir dari Kompas, setidaknya ada 5 penyebab mengapa jamur di dinding bisa muncul. Yuk, simak.
Coba cek lagi bagian atap rumah, apakah ada yang bolong?
Jika memang ada, segera tutupi untuk menghindari tetesan air hujan ke dalam rumah.
Air hujan yang masuk ke rumah bisa meningkatkan kelembapan di dalam ruangan.
Baca Juga: Ini Dia Cara Mencegah Jamur Agar Tak Mudah Muncul di Dinding Rumah
Pipa air bisa saja menjadi salah satu alasan mengapa ada pertumbuhan jamur di dalam rumah.
Ruangan yang lembap tak hanya disebabkan karena atap rumah yang bocor.
Bisa jadi karena pipa air di rumah rusak dan membuat kebocoran air dan berujung pada naiknya tingkat kelembapan di dalam ruangan.
Maka dari itu, cek pipa air secara berkala. Jika diketahui rusak, langsung panggil tukang pipa untuk mengatasinya.
Kebocoran pipa tak hanya membuat munculnya jamur pada dinding ruangan.
Tapi juga membuat cat dinding jadi mudah mengelupas dan membahayakan anggota keluarga karena membuat lantai jadi licin.
Salah satu cara untuk mencegah dan mengatasi kemunculan jamur di dinding adalah dengan meningkatkan kualitas ventilasi.
Dengan begitu, udara yang semula lembap bisa berkurang.
Jika ventilasi di rumah buruk dan pintu dan jendela tak pernah dibuka, kelembapan akan terperangkap di dalam ruangan.
Situasi seperti ini membuat jamur lebih mudah tumbuh.
Bisa lebih baik juga jika Moms menyalakan kipas angin.
Baca Juga: Ciri-ciri AC Sudah Berjamur dan Perlu Panggil Teknisi untuk Membersihkannya
Biasanya, rumah akan rentan mengalami kelembapan jika baru saja diterjang banjir.
Air banjir dapat memenuhi segala sesuatu di rumah dan menyebabkan pertumbuhan jamur yang cepat dan meluas.
Karena jamur mulai tumbuh begitu cepat dan banjir membutuhkan waktu untuk dibersihkan, jamur dalam jumlah besar mungkin tumbuh setelah air banjir hilang.
Apakah Moms sering menumpuk baju yang basah dari cucian yang tak kering di dalam ruangan?
Hal ini sebaiknya tak dilakukan lagi, ya, Moms.
Handuk basah, pakaian renang, dan pakaian lainnya dapat cepat berjamur jika dibiarkan bertumpuk karena membuang barang basah ke keranjang cucian.
Jika memang basah, baiknya jemur hingga kering.
Apabila perlu, langsung cuci sehingga bisa langsung dijemur di bawah terik matahari.
Tumpukan baju yang basah juga sebaiknya jangan dimasukkan ke dalam mesin cuci karena bisa meningkatkan riisko pertumbuhan jamur dan merusaknya.
Itulah tadi beberapa penyebab dari munculnya jamur di dinding rumah.
Untuk bisa mengatasi bercak hitam karena jamur, selesaikan dahulu dari penyebabnya.
Baca Juga: Tips Agar Rumah Memiliki Desain Minimalis, Pilih Warna Cat Ini Jadi Salah Satunya
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR