Nakita.id – Tersedia banyak pilihan sabun cair untuk bayi yang sesuai dengan kondisi kulit Si Kecil.
Dalam memilih produk perawatan tubuh, perlu selektif termasuk saat menentukan sabun cair untuk bayi.
Sabun cair untuk bayi harus bebas dari kandungan yang dapat membuat kulit bayi iritasi.
Kulit mereka yang masih sangat sensitif sehingga membutuhkan sabun yang lembut.
Namun, tetap bisa bekerja optimal membersihkan kulit bayi dan melembapkannya.
Di pasaran saat ini, terdapat banyak pilihan sabun cair bayi dari berbagai merk hingga harganya yang bervariasi.
Jika Moms perlu referensi, berikut ini adalah beberapa merk sabun cair untuk bayi beserta harga terbaru.
Sabun cair yang cocok dengan kondisi kulit bayi adalah adalah PUREBB Liquid Soap.
Produk ini menggunakan bahan-bahan yang aman dan difomulasikan khusus untuk kulit bayi yang sensitif maupun memiliki masalah kulit lainnya.
PUREBB Liquid Soap memiliki kandungan oat kernel yang berguna untuk menenangkan kulit gatal bayi akibat iritasi.
Ada juga chamomile yang meredakan peradangan, allantoin untuk mengatasi kulit kemerahan, serta pro-vit B5 yang membantu melembabkan kulit.
Baca Juga: Beragam Merk Sabun Bayi Bebas SLS dan Paraben, Aman Digunakan untuk Kulit Si Kecil
Selain itu, sabun cair ini tidak mengandung bahan berbahaya seperti SLS (sodium lauryl sulfate), alkohol, pewangi, dan paraben.
Harga terbaru sabun PUREBB Liquid Soap dibanderol dengan harga kisaran mulai dari Rp 30.000.
Keunggulan sabun cair dibandingkan sabun batangan adalah kemampuannya untuk menghasilkan banyak busa.
Jika Si Kecil ingin mandi busa maka coba pilih Sebamed Baby Bubble Bath.
Sabun cair ini diformulasikan khusus untuk kulit bayi agar tetap bersih, sehat, dan tidak menyebabkan iritasi.
Selain itu, sabun Sebamed Baby Bubble Bath tidak pedih di mata, sehingga aman untuk bayi.
Dengan pH balanced, sabun ini dapat menjaga kulit bayi dari risiko masalah kulit dan cocok untuk bayi baru lahir.
Serta aman digunakan untuk bayi dengan kondisi kulit eksim, psoriasis, dan miliariasis.
Harga terbaru Sebamed Baby Bubble Bath adalah mulai dari Rp 39.000
Sabun cair untuk bayi yang aman berikutnya adalah Momami Bubbly Body Wash.
Terbuat dari bahan-bahan alami, membuat sabun ini aman untuk dipakai mandi bayi dengan kulit yang masih sensitif.
Baca Juga: Rekomendasi Sabun Bayi yang Aman Digunakan, Harga Murah
Selain itu, terbilang aman karena tidak memiliki kandungan berbahaya seperti SLS dan paraben.
Untuk mendapatkan sabun Momami Bubbly Body Wash harganya berkisar Rp 66.000
Sabun cair yang lembut dan tidak pedih di mata berikutnya adalah Cussons Baby Milk Bath Soft & Smooth.
Dilengkapi bahan alami seperti almond oil yang membantu menjaga kelembapan bayi, dan kandungan rose oil dengan kemampuannya mengatasi kemerahan dan ruam pada kulit.
Produk ini juga aman untuk bayi karena memiliki pH yang seimbang sehingga tidak akan menyebabkan iritasi atau masalah kulit lainnya.
Cussons Baby Milk Bath Soft & Smooth dibanderol dengan harga Rp 28.000.
Moms mungkin bingung untuk memilih sabun cair untuk bayi baru lahir.
Tapi, ada pilihan yang aman bebas dari bahan yang dapat mengiritasi kulit seperti paraben, deterjen, alkohol, dan phthalates.
Produk ini adalah Mustela Bebe Dermo Gentle Cleansing Gel.
Sabun cair ini dilengkapi dengan kandungan vitamin B5, avocado perseose yang membantu menjaga dan menutrisi kulit bayi, serta melembapkan kulit.
Sabun Mustela Bebe Dermo Gentle Cleansing Gel dapat dibeli dengan harga Rp 89.000.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Sabun Cuci Baju Bayi Lengkap dengan Harga Terbaru 2022, Mulai dari Rp16 Ribuan Saja!
Rejuvenated Youthful Skin Bersama Rangkaian Wardah 1% Microcapsule Retinol & 3% Ceramide, Formulasi Powerful untuk Hasil Maksimal
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR