Nakita.id - Nama bayi perempuan Salsabila ternyata memiliki arti indah lho, Moms.
Salah satu nama bayi perempuan yang hingga kini banyak digandrungi para orang tua adalah Salsabila.
Hal ini terbukti dari banyaknya perempuan di indonesia yang menggunakan nama ini.
Akibat kepopulerannya, kini ada banyak orang tua baru yang juga memutuskan memilih Salsabila sebagai nama untuk bayi perempuan.
Meskipun populer, tapi apakah Moms tahu apa arti dari nama Salsabila itu sendiri?
Salsabila adalah salah satu nama yang berasal dari bahasa Arab.
Sementara arti dari nama Salsabila sendiri adalah air mata dari surga.
Nama Salsabila bahkan juga disebutkan dalam Al-Quran.
Yaitu pada Surat Al-Insan ayat 18 bahwa mata air ini terbentuk dari minuman yang dicampur dengan jahe.
Nama Salsabila bisa Moms pilih untuk dijadikan nama depan, tengah ataupun belakang Si Kecil.
Untuk mengetahui rangkaian nama bayi perempuan Salsabila, Moms bisa cek daftar berikut ini ya.
Baca Juga: Arti Nama Kirana untuk Bayi Perempuan dan Rangkaian Nama Panjangnya
Rangkain nama pertama yang bisa dipilih untuk Si Kecil adalah Salsabila Maheswari Hanum.
Arti yang terkandung dari rangkaian nama ini juga sangat indah.
Yaitu air mata dari surga seperti bidadari yang yang lembut.
Nama Salsabila Kaluna Gita juga merupakan salah satu pilihan rangkaian nama terbaik dari nama Salsabila.
Nama ini memiliki arti yang tak kalah indah dari rangkaian nama sebelumnya.
Sebab Salsabila Kaluna Gita adalah nama yang berarti perempuan mata air surga dan tidak ada yang lain.
Ingin Si Kecil tumbuh sebagai perempuan yang ceria?
Maka rangkaian nama Salsabila Gempita Chandani bisa dijadikan nama untuk Si Kecil.
Salsabila Gempita Chandani adalah nama yang memiliki arti perempuan mata air surga yang ceria dan dapat menyinari di malam hari seperti bulan.
Atau rangkaian nama Salsabila Seraphina Larasati juga bisa jadi pilihan nama terbaik untuk Si Kecil.
Arti nya juga tak kalah indah dari penyebutan namanya yang terdengar lembut.
Baca Juga: Khusus Orangtua Baru! 10 Rangkaian Nama Bayi Perempuan Bermakna Kuat
Sebab arti dari rangkaian nama Salsabila yang satu ini adalah perempuan mata air surga yang murni dan sangat terang.
Ingin jadikan Salsabila sebagai nama tengah?
Maka nama Gloriana Salsabila Eleanor bisa jadi pilihan untuk diberikan pada Si Kecil, nih Moms.
Arti dari rangkaian nama ini juga sangat baik.
Yaitu perempuan murah hati, mulia seperti air mata surga yang pintar.
Punya harapan ingin melihat Si Kecil tumbuh sebagai perempuan yang cantik?
Nama Anika Salsabila Evelyn bisa jadi inspirasi untuk Moms berikan pada Si Kecil.
Anika Salsabila Evelyn adalah nama yang bermakna perempuan yang sangat indah seperti mata air surga yang cantik dan rupawan.
Bila ingin sematkan Salsabila sebagai nama belakang, maka rangkaian nama ini bisa jadi pilihan.
Nama Hanum Raihana Salsabila sangat cocok diberikan jika Moms berharap Si Kecil memiliki hati yang baik dan lembut.
Sebab Hanum Raihanan Salsabila memiliki arti perempuan seperti mata air surga yang lembut dan berjiwa baik.
Baca Juga: Rekomendasi Nama Bayi Perempuan Modern Terlengkap, Cari Tahu di Sini!
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR