Selain itu, kita juga dapat mencampur yogurt dengan oatmeal. Yogurt dan oatmeal bisa membantu mengelupas dan menenangkan kulit kering.
Pastikan untuk membilas masker alami ini dengan hati-hati, agar tidak merobek atau mengiritasi kulit.
Dibandingkan yang untuk memasak, minyak almond untuk kulit lebih diperkaya dengan vitamin dan mineral tambahan.
Engelman mengatakan, kandungan vitamin E dan niasin bisa membantu mengatasi hiperpigmentasi dan memperbaiki warna kulit.
Seperti yang kita tahu, hiperpigmentasi merupakan salah satu penyebab munculnya flek hitam di wajah.
Engelman mengatakan, kita bisa memakai minyak almond sebagai pelembap alami.
Caranya, oleskan beberapa tetes minyak almond ke kulit yang bersih dan kering.
Kemudian, biarkan menyerap sebelum melanjutkan rutinitas skincare atau makeup yang lain.
Atau, Moms juga bisa menggunakan minyak almond sebagai pembersih makeup.
Moms cukup mengoleskan minyak almond ke kulit wajah yang kering.
Lalu, bersihkan dengan waslap sebelum diikuti dengan pembersih.
Nah, itulah beberapa cara menghilangkan flek hitam dengan alami rekomendasi ahli. Selamat mencoba!
(Artikel ini sudah tayang di Nova dengan judul: 5 Cara Menghilangkan Flek HItam Secara Alami, Ini Rekomendasi Ahli)
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR