Nakita.id - Berikut sejumlah berita terpopuler yang dirangkum oleh Nakita pada hari Rabu (2/11/2022).
1. Main Hujan-hujanan Tak Bikin Sakit, Justru Datangkan Segudang Manfaat Buat Si Kecil
Musim hujan datang, biarkan anak-anak main hujan-hujanan Moms, karena ada manfaat tak terduga untuk tumbuh kembangnya sampai dewasa.
Ingin tahu soal manfaat hujan-hujanan untuk anak? Simak selengkapnya di sini.
Biasanya anak senang saat hujan datang.
Mereka bisa bermain di bawah rintik hujan dan bermain basah-basahan.
Banyak Moms yang melarang anak untuk melakukan ini.
Karena, efek buruknya setelah main hujan-hujanan biasanya sakit. Padahal, membiarkan anak main hujan-hujanan tidak akan membuat Si Kecil sakit, malahan ada manfaatnya.
Jadi, sebaiknya jangan dilarang, Moms. Jika anak memang ingin bermain hujan, sebaiknya dampingi. Bermain hujan bagus karena anak bisa beraktivitas dan meningkatkan kemampuan fisiknya.
Tak hanya itu saja, bermain hujan bisa meningkatkan sensorik anak. Ya, tak banyak yang tahu kalau musim hujan bisa menjadi asyik dan tentunya membawa segudang manfaat bagi anak saat dewasa nanti.
Baca selengkapnya di sini
2. Pilihan Vitamin Anak Susah Makan Untuk Menambah Nafsu Makan Si Kecil
Ketika anak susah makan, orangtua akan mencari tahu seputar vitamin anak penambah nafsu makan.
Vitamin anak penambah nafsu makan bisa membantu merangsang keinginan anak untuk makan. Memberikan vitamin anak penambah nafsu makan sebagai upaya mencegah anak terkena masalah kekurangan asupan nutrisi.
Tahukah Moms bahwa vitamin anak susah makan banyak yang dibanderol dengan harga murah meriah.
Meski harga murah meriah, kualitasnya sangat baik untuk menambah nafsu makan anak. Kini, vitamin anak juga disajikan dengan rasa yang enak sehingga disukai anak-anak.
Melansir berbagai sumber, berikut pilihan vitamin anak susah makan yang direkomendasikan.
1. Fitkom Gummy dan Tablet
Vitamin ini memiliki rasa yang enak.
Fitkom Gummy dan Tablet tersedia dalam berbagai rasa diantaranya stroberi, apel, jeruk, blackcurrant, persik, dan lemon.
Bentuk gummy vitamin ini lucu sehingga menarik minat anak. Fitkom Gummy dan Tablet terdiri dari serat buah dan sayuran.
Baca selengkapnya di sini
3. Obat Kuat Alami Pria Cukup Kunyah Bawang Putih Sebelum Berhubungan Intim, Ini Efeknya
Obat kuat alami pria bisa didapatkan dengan cara sederhana.
Pasalnya, ada banyak obat kuat alami pria yang bisa ditemukan dengan mudah, bahkan ada di rumah sendiri.
Tanpa repot membeli keluar, Dads bisa menggunakan obat kuat alami dari bawang putih.
Jika Dads termasuk yang sering mengonsumsi obat kuat, sebaiknya mulai dikurangi ya.
Dada harus ekstra berhati-hati ketika mengonsumsi obat kuat sebelum berhubungan intim.
Pasalnya, obat kuat biasanya dimasukan vitamin E di dalamnya. Sebab vitamin E baik untuk meningkatkan jumlah hormon seks.
Namun jika jumlah vitamin E dalam tubuh berlebihan maka akan berdampak buruk bagi kesehatan.
Itu sebabnya sebelum mengonsumsi obat kuat sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu obat tersebut kepada dokter agar mendapatkan saran yang tepat. Atau lebih baik konsumsi makanan-makanan yang bisa melancarkan darah ke bagian intim.
Selain itu, Dads juga mungkin bisa mulai mempertimbangkan berbagai olahraga seperti yoga yang dikhususkan agar hubungan intim makin memanas.
Baca selengkapnya di sini
4. 4 Penyebab Lampu Kulkas Mati dan Cara Memperbaikinya yang Tepat
Ketika kulkas sudah terlalu lama digunakan, tidak menutup kemungkinan benda elektronik ini dapat mengalami kerusakan.
Kerusakan pada kulkas biasanya dapat disebabkan karena cara perawatan maupun penggunaan yang tidak tepat.
Pada umumnya kulkas harus disetel di bawah suhu 4°C dan freezer harus disetel pada -18°C. Suhu yang lebih rendah menurunkan tingkat reproduksi bakteri, sehingga lemari es mengurangi tingkat pembusukan.
Dengan begitu, apabila suhu kulkas berada di atas angka tersebut maka makanan yang disimpan di dalamnya akan mudah rusak.
Pada setiap jenis lemari es umumnya dilengkapi dengan lampu interior.
Hal ini bertujuan untuk mempercepat dan memudahkan pengguna dalam mengidentifikasi benda-benda yang terdapat di dalam lemari es.
Namun yang seringkali dijumpai adalah lampu kulkas tersebut tiba-tiba mati dan tidak menyala seperti biasanya. Moms mungkin akan menduga-duga kerusakan apa yang sebenarnya terjadi.
Penyebab utama masalah pada kulkas ini, bisa disebabkan oleh beberapa komponen, seperti sumber listrik, komponen internal, dan lain-lain.
Dilansir dari Yale Tools, berikut ini adalah penyebab lampu kulkas mati dan tips untuk mengatasinya.
Baca selengkapnya di sini
5. Apa yang Harus Dilakukan Kalau Anak Mengamuk di Tempat Umum
Anak seringkali melakukan hal yang di luar kendali.
Bahkan Moms dan Dads juga kadang bingung menyikapinya.
Salah satunya ketika anak mengamuk di tempat umum.
Saat hal tersebut terjadi, pasti orang tua merasa bingung.
Ditambah lagi si Kecil mengamuk sembari menjerit dan bahkan berguling di lantai tempat umum karena meminta sesuatu atau tidak mendapatkan sesuatu.
Sebenarnya, hal ini wajar dialami anak dengan usia di atas 2 tahun. Di usia tersebut, si Kecil sudah mulai mengekspresikan kemarahannya, kekecewaannya, dan juga kecemasannya.
Meski demikian, hal ini tidak boleh terus dibiarkan karena jika berkembang sampai dewasa, maka justru akan dijadikan senjata. Saat ia mengamuk, ia merasa keinginannya akan dituruti, sehingga hal ini tak baik.
Padahal, umumnya anak mengamuk sebagai ungkapan protes dan kesewewenangan orang tua terutama jika komunikasi keluarganya kurang efektif.
Anak merasa tak adil sehingga ia mengamuk.
Baca selengkapnya di sini
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR