Nakita.id - Bagaimana cara mengobati anak cacingan yang mudah?
Ada banyak sekali cara mengobati anak cacingan yang mudah dilakukan sendiri di rumah, tanpa harus berobat ke rumah sakit.
Salah satunya adalah cara mengobati anak cacingan dengan bahan alami.
Sebagai informasi, cacingan merupakan kondisi yang merujuk pada infeksi cacing dalam tubuh manusia, khususnya anak-anak.
Cacingan pada anak biasanya ditandai dengan sakit perut, nafsu makan menurun, tampak pucat, hingga sering menggaruk bagian kelamin atau anus.
Masalah ini tak bisa dibiarkan begitu saja, karena jelas dapat menghambat tumbuh kembangnya.
Maka dari itu, Moms harus segera mengatasi cacingan pada anak ini.
Biasanya, banyak orangtua yang akan membawa anak cacingan ke dokter untuk segera diobati.
Namun, sebelum membawanya ke dokter, Moms bisa mengobati Si Kecil yang terkena cacingan dengan memanfaatkan beberapa bahan alami yang ada di rumah.
Melansir dari Medical News Today, berikut ini beberapa bahan alami untuk mengobati anak cacingan.
Pastikan jangan sampai terlewat ya, Moms!
Bahan alami yang pertama ini dikenal memiliki efek antibakteri, antivirus, hingga antijamur.
Maka, jangan heran kalau bawang putih bisa digunakan untuk mengobati cacingan, khususnya pada anak.
Moms bisa memberikan Si Kecil bawang putih mentah, atau yang sudah dicincang dan dimasak hingga matang.
Atau bahkan, Moms bisa mencampurkan bawang putih cincang dengan minyak ter untuk membentuk sebuah pasta, yang nantinya akan dioleskan ke kulit sekitar anus.
Hindari mengoleskan pasta tersebut ke wasir, area kerusakan kulit, atau kulit yang teriritasi.
Moms harus tahu, wortel khususnya yang masih mentah sangat kaya akan serat.
Serat dalam wortel mentah ini dapat membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan.
Bahkan, dapat membantu anak sering buang air besar secara rutin.
Hingga saat ini, para peneliti masih belum menemukan apakah wortel berperan melawan cacing dalam tubuh.
Akan tetapi, bahan alami satu ini membantu mendorong cacing-cacing keluar dari usus.
Sebaiknya sebelum dimakan mentah, Moms perlu mencucinya terlebih dahulu untuk menghilangkan bakteri dan pestisida yang menempel pada wortel.
Baca Juga: Jangan Dibiarkan, Selain Sakit Perut, Berikut Tanda Anak Cacingan yang Perlu Moms Ketahui
Cara mengobati anak cacingan berikutnya adalah dengan memanfaatkan biji labu, Moms.
Pasalnya, biji labu sendiri mengandung senyawa yang dinamakan cucurbitacin.
Berdasarkan beberapa studi, cucurbitacin dalam biji labu efektif melawan berbagai parasit yang ada di dalam tubuh, termasuk cacing.
Untuk memanfaatkannya, Moms bisa berikan Si Kecil bijinya langsung atau diblender dengan air hingga membentuk pasta untuk dimakan.
Minyak kelapa memang dikenal dengan sederet manfaat untuk kesehatan.
Bahkan, banyak yang percaya kalau bahan alami ini merupakan pengobatan alami untuk mengobati cacingan pada anak.
Caranya, cukup oleskan minyak ke area anus untuk mencegah cacing bertelur di sana.
Atau, minum satu sendok teh minyak kelapa murni setiap pagi.
Terakhir, Moms juga bisa berikan biji pepaya untuk mengobati cacingan pada anak.
Hal ini telah dibuktikan dalam sebuah studi tahun 2012 yang diuji pada tikus, dimana biji pepaya dapat menyembuhkan dari infeksi cacing. Namun, tak ada studi yang menguji manusia yang menunjukkan kalau cara ini efektif.
Untuk memanfaatkannya, Moms bisa meminta Si Kecil untuk langsung memakannya atau menambahkan madu agar rasanya manis.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR