Melansir dari Mayo Clinic, berikut ini beberapa tips mencegah anak cacingan yang bisa diajarkan dari sekarang.
- Mandi di pagi hari, termasuk bagian anus dan vagina (untuk anak perempuan).
- Ganti pakaian dalam dan sprei secara rutin.
- Cuci pakaian dengan air panas, termasuk sprei, piyama, pakaian dalam, lap, hinggan handuk. Lalu, keringkan di suhu tinggi.
- Hindari menggaruk di area anus ataupun vagina.- Hindari menggigit kuku
- Rutin memotong kuku jari anak.
- Cuci tangan hingga bersih setelah buang air di toilet dan sebelum makan.
Itulah beberapa tips mencegah anak cacingan yang bisa Moms ajarkan dari sekarang untuk Si Kecil, ya.
Semoga penjelasan di atas benar-benar bermanfaat!
Apabila ada hal yang ingin ditanyakan atau dikonsultasikan lebih lanjut, Moms bisa pergi ke dokter umum atau dokter anak terdekat.
Untuk melihat kembali apa saja gejala anak cacingan, cek halaman 2.
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR