Ia ikut-ikutan memberikan alasan positif kenapa koper itu malah terbawa ke Medan.
"Maksud mereka kan baik, nanti kalo pas Kaesang mau main ke rumah kakak di Medan udah gausah bawa koper lagi.
Kenapa sih maksud baik sering disalahartikan?," tulis Ernest Prakasa.
Melansir Kompas, pihak maskapai Batik Air secara resmi menuliskan permintaan maaf atas ketidaknyamanan yang ada.
Hal itu diungkapkan oleh Corporate Communications Strategic of Batik Air Danang Mandala Prihantoro.
"Menanggapi keluhan tentang bagasi yang tidak diterima di bandar udara tujuan dari salah satu tamu atas nama Pangarep, Kaesang dan perkembangan berita bahwa Batik Air menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul," ujar Danang, saat dikonfirmasi Kompas, Senin (14/11/2022).
Danang mengungkapkan penyebab koper milik Kaesang bisa nyasar.
Ini karena adanya ketidaksesuaian dalam memasukkan koper ke bagasi pada pesawat.
Pihak Batik Air masih melakukan investigasi internal.
"Masih melakukan proses investigasi di internal mengenai ketidaksesuaian memasukkan bagasi pada pesawat udara yang dioperasikan sesuai nomor penerbangan dan kota tujuan (missload)," ujar Danang.
Wah, ada-ada saja ya, Moms.
Artikel ini telah tayang di Tribun Style dengan judul "Apesnya Kaesang Pangarep, Tak Mandi Gegara Kopernya Nyasar ke Medan, Bobby Nasution : Cobaan Nikah"
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR