Nakita.id - Pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas X kurikulum merdeka, terdapat materi resensi.
Di kurikulum merdeka, peserta didik ditargetkan memahami apa itu resensi.
Berdasarkan buku Bahasa Indonesia kelas X kurikulum merdeka, resensi merupakan tulisan berisi ulasan mengenai sebuah hasil karya atau buku.
Resensi bisa dijadikan referensi masyarakat.
Apakah suatu buku atau karya patut mendapat sambutan atau tidak.
Peserta didik berikutnya diminta membuat resensi.
Berikut struktur resensi yang perlu diketahui:
1. Latar belakang
Pada bagian ini penulis menuliskan tujuan penulisan karya atau buku.
Peserta didik bisa mencari tahu tujuan penulisan buku atau karya buku pada bagian prakata penulis.
Sangat penting menuliskan tujuan penulisan suatu buku atau karya.
Ini bisa membuat pembaca tahu apakah tujuan tersebut bisa dicapai atau tidak.
Selain tujuan, bagian latar belakang resensi juga menjelaskan tema dan deskripsi buku.
Deskripsi menjelaskan identitas buku secara lengkap seperti latar belakang penulis, tahun terbit, dan sebagainya.
2. Jenis buku
Dalam resensi, tulis jenis buku yang diulas.
Ini memudahkan pembaca mengenai perbandingan buku tersebut dengan buku sejenis yang sudah ada.
3. Keunggulan dan kekurangan buku
Di resensi, sampaikan keunggulan dan kekurangan buku.
Bagian pertama, ulas mengenai sampul bukunya.
Sangat penting untuk mengulas sampul buku karena ini merupakan bagian pertama kali yang dilihat pembaca.
Kemudian, peserta didik bisa membahas isi buku dari tema yang diangkat.
Bahas tema apakah temanya sudah umum atau merupakan hal baru.
Bagian berikutnya, bahas karakter yang muncul dalam cerita.
Ulas apakah karakter dalam buku atau karya memiliki ciri khas yang kuat sehingga alur cerita berjalan dengan baik.
Lalu, bahas mengenai plot atau alur cerita.
Apakah alur cerita menarik atau tidak.
Ulas juga mengenai kerapian struktur kalimat atau paragraf serta ejaannya.
Selain itu, bahas juga nilai oral cerita yang didapat pada buku atau karya tersebut.
4. Kesimpulan
Sampaikan kesimpulan akhir pada buku yang dibaca.
Gunakan kata-kata persuasif supaya menarik pembaca untuk ikut membaca buku tersebut.
Rayakan Ramadan dengan Wewangian Futuristik dan Teknologi AI untuk Aroma yang Menjaga Mood serta Semangat
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR