Nakita.id - Ketampanan antara Ariel NOAH dan juga Shah Rukh Khan dibandingkan, seperti apa?
Shah Rukh Khan dan Ariel NOAH merupakan selebritis yang namanya dikenal banyak orang.
Aktor ternama Shah Rukh Khan sendiri berasal dari India, sedangkan Ariel NOAH dari Indonesia.
Keduanya memang memiliki passion yang berbeda, Moms.
Shah Rukh Khan sendiri dikenal sebagai aktor papan atas dan kemampuan beraktingnya tidak bisa diragukan lagi.
Sedangkan, Ariel NOAH merupakan seorang musisi yang lagu-lagunya disukai banyak orang.
Karya dari Shah Rukh Khan dan Ariel NOAH begitu terkenal dan membuat banyak orang kagum.
Tak heran, bila sampai saat ini keduanya masih aktif di dunia hiburan Indonesia.
Shah Rukh Khan masih sibuk bermain film, begitu pula dengan Ariel NOAH yang nampaknya tak pernah bosan berkecimpung di dunia musik.
Selain sebagai selebritis, keduanya juga kerap menjadi sorotan lantaran perannya menjadi seorang ayah.
Ariel NOAH memiliki 1 orang anak gadis, sedangkan Shah Rukh Khan memiliki 2 orang putra, dan 1 orang putri.
Baca Juga: Bukan Shah Rukh Khan atau Ajay Devgan, Sahabat Dekat Ungkap Kajol Pernah Naksir Aktor Ganteng Ini
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR