Nakita.id - Yuk, Moms ketahui seberapa penting tisu basah untuk perlengkapan bayi perempuan baru lahir.
Sudahkah Moms mempersiapkan perlengkapan untuk si Kecil yang hendak lahir?
Tentunya, mempersiapkan perlengkapan untuk bayi sudah dipersiapkan sejak jauh hari.
Setidaknya beberapa minggu sebelum hari perkiraan lahir Moms dan Dads sudah mempersiapkannya.
Banyak Moms dan Dads yang mempersiapkan perlengkapan si Kecil untuk enam bulan ke depan, ada juga yang mempersiapkan sampai satu tahun ke depan.
Salah satu perlengkapan yang perlu dipersiapkan juga adalah tisu basah.
Khusus untuk bayi perempuan, seberapa penting sih tisu basah itu?
Seperti yang kita ketahui, tisu basah mengandung bahan antibakteri di dalamnya.
Maka, pada dasarnya tisu basah tidak hanya penting untuk bayi perempuan saja, namun untuk bayi laki-laki juga.
Tisu basah penting untuk mematikan bakteri sehingga tidak menginfeksi tubuh anak.
Tak hanya itu saja, memilih tisu basah dibandingkan produk pembersih kulit yang lain penting untuk menjaga kesehatan kulit anak.
Baca Juga: Perlengkapan Bayi Usia 12 Bulan Sesuai Kebutuhan Sehari-hari
Dengan begitu, anak tidak akan mudah mengalami iritasi pada kulitnya.
Namun, khusus untuk anak perempuan, Moms bisa menggunakan tisu basah untuk membersihkan lubang anting bayi perempuan.
Seperti yang kita ketahui, lubang anting seringkali menjadi kotor dan seringkali bau. Apa alasannya?
Melansir dari The Peach Box, hal ini disebabkan karena penumpukan dari sel-sel kulit mati.
Sel kulit mati yang terakumulasi dan bertemu dengan bakteri bisa menimbulkan bau yang kurang sedap.
Untuk mengatasinya, setiap beberapa minggu sekali Moms bisa membersihkan telinga bayi perempuan dengan menggunakan tisu basah.
Itulah tadi pentingnya menggunakan tisu basah sebagai salah satu perlengkapan bayi perempuan baru lahir.
Ciri Tisu Basah yang Baik untuk Bayi Baru Lahir
Kira-kira, bagaimana karakteristik tisu basah yang baik untuk si Kecil yang baru lahir?
Pastikan Moms dan Dads membeli tisu basah yang bericirikan berikut ini:
1. Tidak mengandung alkohol
2. Tidak mengandung pewangi tambahan
3. Memiliki tekstur kertas tisu yang lembut untuk kulit bayi yang sensitif
4. Kemasannya praktis dan memudahkan Moms untuk mengambil tisu basah
Sebaiknya, tisu basah jangan diletakkan atau disimpan pada area yang panas sebab kandungan cairannya akan menguap.
Jika tisu basah sudah kering maka tidak bisa digunakan kembali.
Banyak dari Moms dan Dads yang menggunakan tisu basah untuk membersihkan bagian genitalia si Kecil. Apakah ini boleh?
Baik untuk bayi perempuan maupun laki-laki sebaiknya tak menggunakan tisu basah untuk membersihkan bagian kemaluannya.
Terlalu sering membersihkannya dengan tisu basah berisiko memicu infeksi saluran kencing pada si Kecil.
Membersihkan bagian kemaluan anak sebaiknya menggunakan kapas pembersih khusus.
Untuk anak perempuan, pastikan Moms dan Dads bersihkan kemaluannya dari bagian belakang ke depan, ya.
Itulah tadi beberapa hal yang perlu Moms dan Dads ketahui soal pentingnya tisu basah untuk si Kecil.
Baca Juga: Perlengkapan Bayi Laki-laki 0-6 Bulan, Simak Daftar Barang Pentingnya!
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR