Nakita.id - Bagaimana cara mengatur pola tidur bayi?
Banyak orangtua yang sampai saat ini belum tahu cara mengatur pola tidur bayi.
Padahal, cara mengatur pola tidur bayi itu mudah, Moms dan Dads.
Bahkan, mengetahui bagaimana caranya itu sangat penting.
Hal ini dilakukan agar bayi dapat belajar kapan waktu tidur yang tepat saat beranjak dewasa nanti.
Melansir Kompas, berikut ini cara mengatur pola tidur bayi dengan mudah.
Pastikan Moms dan Dads langsung siapkan catatannya, ya.
Moms dan Dads harus tahu, salah satu cara bayi belajar adalah dari lingkungan sekitarnya, khususnya orangtua.
Agar pola tidur bayi tetap terjaga, pastikan Moms dan Dads menerapkan kebiasaan-kebiasaan tidur di rumah ya. Paling tidak 30 menit sebelum waktu tidur.
Mulai dari mengurangi kebisingan hingga meredupkan pencahayaan, yang sangat penting untuk mengatur jam internal bayi.
Sangat disarankan, Si Kecil berusia 6-8 minggu sudah diterapkan rutinitas ini.
Cara mengatur pola tidur bayi dengan mudah berikutnya adalah dengan cara menenangkan bayi.
Mulai dari mengayun, menimang, menepuk lembut, dan lain-lain.
Akan tetapi, saat Si Kecil menginjak usia 5 bulan, hindari melakukan cara-cara tersebut.
Sebagai gantinya, Moms dan Dads bisa letakkan bayi di tempat tidur saat waktu tidurnya sudah tiba.
Moms dan Dads juga bisa memeluk sambil menepuk atau menggoyangkan bayi.
Lalu, secara perlahan menghentikannya hingga bayi tertidur sendiri.
Moms dan Dads harus tahu, bayi biasanya sering tertidur saat menyusui.
Untuk mengatasinya, Moms dan Dads bisa mengubah kebiasaan ini secara perlahan dengan cara mengusahakan bayi selesai menyusu sebelum tidur.
Moms dan Dads bisa mengajak Si Kecil berinteraksi untuk membuatnya tetap terjaga.
Baru setelahnya, Moms dan Dads juga bisa menyetel lagu yang menenangkan agar Si Kecil bisa tertidur dengan sendirinya.
Moms dan Dads bisa mencoba cara ini apabila Si Kecil sudah menginjak usia 4-5 bulan.
Baca Juga: Pola Tidur Bayi untuk Perkembangan Si Kecil, Simak Berikut Ini!
Cara mengatur pola tidur bayi dengan mudah lainnya adalah dengan menidurkan bayi di waktu tidur yang lebih awal.
Di usia 8 minggu, bayi mengalami peningkatan melatonin.
Yakni, hormon alami yang menyebabkan kantuk, sehingga siap tidur lebih awal.
Moms dan Dads bisa melihat beberapa tanda bayi siap tidur seperti kurang aktif, terlihat bosan, atau hanya menatap kosong.
Tak perlu terlalu khawatir jika Si Kecil tidur lebih awal.
Karena, hal ini dapat memperkuat jam internal bayi terkait waktu tidur dan bangun.
Selama 8 minggu pertama kehidupan, bayi harus menyusu setiap 2-2,5 jam sekali.
Meski begitu, Moms dan Dads harus tetap memerhatikan berapa banyak ASI yang diminum dan berapa lama bayi menyusu.
Jika Si Kecil menyusu sampai 20 menit, padahal di siang hari hanya menyusu selama 5-10 menit, itu artinya Si Kecil hanya menyemil bukan mengisi perut.
Untuk mencegah hal ini, Moms dan Dads bisa membuat catatan 24 jam tentang seberapa banyak ASI yang diminum dan berapa menit bayi menyusu setiap sesinya.
Moms dan Dads harus menaati aturan yang sudah dibuatnya itu.
Baca Juga: Orangtua Baru Wajib Tahu! Pola Tidur Bayi 2 Bulan agar Tidak Rewel Ternyata Ada di Rentang Waktu Ini
Cara mengatur pola tidur bayi dengan mudah yang lainnya adalah memastikan Si Kecil mendapatkan waktu tidur siang.
Hal ini akan membantunya tidur lebih nyenyak di malam hari, Moms dan Dads.
Bayi yang kelelahan tentu dapat membuat hormon stresnya meningkat, sehingga membuatnya tak bisa tidur nyenyak.
Terkadang, bayi bisa menjadi sedikit rewel ketika tidur.
Untuk itu, Moms dan Dads sebaiknya tidak langsung menghampirinya apabila itu bukan waktunya menyusu.
Biarkan bayi yang menyelesaikan dan mengatur waktu tidurnya sendiri.
Akan tetapi, apabila tak kunjung berhenti, Moms dan Dads bisa membantu menenangkannya dengan menepuk lembut atau mengayunkan secara perlahan.
Terakhir, Moms dan Dads jangan terlalu banyak berpikir.
Ingatlah bahwa setiap bayi memiliki caranya sendiri untuk tertidur.
Biarkan semuanya berjalan sesuai keinginan bayi, lalu Moms dan Dads tinggal mengikutinya.
Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Baca Juga: Ketahui Kebutuhan Tidur Bayi Sesuai Usianya, Jangan Sampai Si Kecil Alami Kelelahan
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR