Tapi di sisi lain, membersihkan telinga anak merupakan hal yang wajib dilakukan secara rutin.
Jangan sampai kotoran telinga anak menumpuk begitu saja.
Kali ini, Nakita akan memberitahu bagaimana cara mengeluarkan kotoran telinga anak tanpa perlu mengoreknya.
Mungkin Moms akan bertanya-tanya, bagaimana bisa mengeluarkan kotoran telinga tanpa mengoreknya.
Melansir dari Mayo Clinic, mengeluarkan kotoran anak tanpa mengoreknya tentu saja bisa, berikut caranya:
Baby Oil berfungsi untuk melunakan kotoran telinga anak Moms.
Sehingga kotoran tersebut bisa mencair dan keluar dengan sendirinya tanpa perlu dikorek.
Moms tinggal gunakan pipet saja untuk meneteskan baby oil ke telinga.
Diamkan beberapa saat dan sambil pijit tipis-tipis area belakang telinga anak.
Dengan begitu, kotoran yang tadinya menggumpal pun akan lunak Moms.
Dijamin, cara ini aman untuk anak, dan membuat telinga Si Kecil menjadi lega.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR