Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa tips memilih mainan sesuai usia anak.
Seberapa sering Moms membelikan mainan untuk anak?
Membeli mainan tidak hanya yang menghibur saja, tapi juga mendukung perkembangan Si Kecil.
Maka dari itu, memilih mainan anak perlu disesuaikan dengan usianya karena menyesuaikan dengan hal tersebut anak mengalami perkembangan.
Kira-kira, bagaimana sih kriteria mainan yang pas sesuai dengan usia anak?
1. Bayi
Melansir dari Kid's Health, di usia 0 hingga 12 bulan anak sedang mengeksplor dirinya menggunakan panca inderanya.
Maka dari itu, anak suka dengan mainan yang mudah digenggam sehingga bisa merasakan tekstur dari mainannya.
Sesuai dengan perkembangannya, ini dia kriteria dan contoh mainan yang cocok untuk bayi:
- Usia 4 bulan anak mulai bisa menggenggam apa yang diraihnya. Rattle bisa jadi mainan yang pas
- Usia 6 hingga 7 bulan, anak mulai bisa memindahkan mainannya dari tangan satu ke tangan lainnya
- Usia 9 bulan, anak sudah mulai bisa untuk mengenali benda dengan berbagai macam ukuran. Balok bisa jadi mainan yang tepat.
2. Balita
Tentunya di usia balita, anak sudah mengalami berbagai macam perkembangan yang lebih pesat.
Balita biasanya sudah mampu untuk mengenali fungsi dari berbagai macam mainan dan benda.
Berikut adalah daftar mainan yang cocok untuk anak usia 1 hingga 5 tahun:
- Bola
- Puzzle
- Mainan dokter-dokteran
- Kitchen set mainan
Untuk anak usia bayi dan balita sebaiknya tidak diberikan mainan yang berikut ini karena cenderung berbahaya:
- Kelereng
Baca Juga: Bulan Mainan dan Hadiah yang Aman, Tips Memperkenalkan Puzzle Sesuai Tahapan Usia Anak
- Menggunakan baterai tapi tak berpenutup
- Memiliki ujung yang tajam
- Mainan bekas yang sudah rusak dan belum disterilkan
3. Prasekolah
Moms mungkin merasa di usia prasekolah anak sudah tak membutuhkan mainan lagi. Tapi sebenarnya membelikan anak usia prasekolah sebuah mainan sesekali tidak apa-apa, lo.
Anak-anak usia prasekolah biasanya sudah bisa mengembangkan imajinasinya.
Maka dari itu, pilih mainan yang bisa mendukung kemampuannya tersebut, misalnya:
- Alat gambar, seperti buku gambar, krayon, cat warna, kanvas, dan lain-lain
- Puzzle dengan kepingan yang lebih kecil
- Mainan konstruksi bangunan
Itulah tadi beberapa kategori dari mainan anak yang bisa Moms dan Dads pertimbangkan untuk membeli sesuai dengan usia anak.
Baca Juga: Bulan Mainan dan Hadiah yang Aman, Mengapa Mainan Sangat Penting Selama Masa Perkembangan Anak?
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR