Nakita.id - Inilah obat oles alami untuk menghilangkan bekas luka bakar pada anak, Moms wajib catat agar anak bisa memiliki kulit yang mulus tanpa bopeng disana-sini.
Kadang kita sebagai orangtua tidak bisa mengontrol kegiatan anak di luar sana, maka dari itu anak juga bisa mengalami luka bakar.
Selain itu, sering terpapar sinar matahari saat ia bermain di sekolah juga bisa membuat kulit Si Kecil mengalami luka bakar. Kita sebagai orangtua harus mengobatinya, tapi menggunakan bahan alami saja.
Moms tak perlu khawatir apabila anak mengalami luka bakar.
Sebab, ada beberapa bahan alami yang bisa Moms gunakan untuk membuat luka bakar pada kulit anak menjadi kering.
Bahkan, bahan alami ini bisa ditemukan di rumah, lo, Moms. Apa saja?
Mengutip Parenting First Cry, inilah beberapa obat oles alami penyembuh luka bakar anak.
Lidah buaya adalah salah satu bahan alami yang memiliki banyak manfaat, salah satunya adalah untuk menghilangkan bekas luka bakar pada anak.
Di bawah ini adalah tahapan yang bisa Moms coba ikuti untuk memanfaatkan lidah buaya dalam menghilangkan bekas luka bakar pada anak.
- Potonglah bagian hijau dari daun lidah buaya untuk memunculkan bagian bening berupa gel dari lidah buaya.
- Potong sedikit bagian dari gel tersebut, lalu pisahkanlah dari sisa lidah buaya lainnya.
Baca Juga: Obat Bayi Luka Bakar dari Bahan Alami yang Mampu Sembuhkan Luka
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR