Agar Moms bisa mencegahnya, inilah beberapa penyebab flek hitam di tangan berdasarkan jenisnya melansir dari laman resmi Kementerian Kesehatan.
Lentigo simplex jenis ini muncul sejak lahir atau pada masa kanak-kanak dan dapat hilang seiring waktu.
Sayangnya, sampai saat ini, belum diketahui pasti apa yang menyebabkan lentigo simplex.
Tetapi, pada beberapa kasus, lentigo jenis ini muncul pada anak yang menggunakan salep tacrolimus.
Solar lentigo terjadi ketika radiasi sinar ultraviolet menyebabkan sel pigmen kulit (melanosit) menjadi terlalu aktif.
Kondisi ini mempercepat produksi melanin, yaitu pigmen yang membuat warna kulit menjadi lebih gelap.
Solar lentigo muncul di area kulit yang paling sering terpapar sinar matahari, seperti wajah, tangan, bahu, dan lengan.
Lentigo jenis ini terjadi ketika kulit mengalami luka bakar akibat paparan sinar matahari yang terik.
Ink spot lentigo umumnya muncul pada orang yang memiliki kulit putih atau cerah.
Radiation lentigo terjadi akibat paparan radioterapi, seperti pada pengobatan kanker.
PUVA lentigo muncul setelah terapi psoralen dan ultraviolet A (PUVA), yaitu terapi untuk mengatasi psoriasis dan eksim.
Baca Juga: Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Menghilangkan Flek Hitam yang Ampuh
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR