Tabloid-Nakita.com – Salah satu tanda kehidupan janin ialah gerakan yang dibuatnya. Setiap Mama akan memiliki perbedaann waktu ketika mulai merasakan gerakan janin. Secara umum, Mama akan merasakan gerakan janin pada 3 hingga 4 bulan. Mungkin sulit pula bagi Mama untuk mengetahui apakah ini gerakan janin atau tanda-tanda lain seperti kontraksi.
Baca juga: Gerakan janin yang pasti Mama rasakan
Mama juga tidak perlu terlalu panik ketika Mama belum merasakan gerakan janin. Semua itu merupakan proses yang berbeda-beda. Mama tidak pelu membandingkan waktu merasakan gerakan janin antara Mama dan orang lain. Jika merasa tidak yakin, Mama bisa memeriksakan diri ke dokter untuk melihat secara jelas pergerakan janin dan memastikan ada kehidupan di sana.
Salah satu gerakan janin yang Mama rasakan ialah gerakan menendang. Lalu, berapa kali Mama akan merasakan tendangan janin setiap harinya? Jumlah tendangan janin setiap hari bervariasi. Tendangan dan gerakan janin merupakan pola tidur dan bangun yang ia buat. Untuk itu, Mama bisa memerhatikan jadwal kapan ia menendang. Pola tersebut biasanya terulang setiap hari. Hal ini sangat bermanfaat ketika terjadi perubahan pola yang signifikan. Artinya Mama harus waspada dan memeriksakan diri ke dokter.
Baca juga: Stimulasi janin agar persalinan lancar
Gerakan janin terkadang tersamar dengan kontraksi atau gangguan perut lainnya. Untuk itu, cobalah untuk berbaring dan merasakan gerakan. Jika gerakannya dinamis atau merasakan sakit di beberapa titik. Artinya itu adalah gerakan janin. Mama juga bisa merangsang gerakan janin dengan cara sederhana. Cobalah untuk mengangkat kaki ke atas sambil makan makanan ringan. Hal ini akan membuatnya bergerak.
Minum air dingin juga dapat membuat janin bergerak karena perubahan suhu yang ia rasakan. Membuat sekitar Mama menjadi bising juga bisa menjadi cara untuk merangsang pergerakan janin. Jika Mama tidak merasakan gerakan janin selama dua jam dan tidak merespons aneka stimulus yang Mama berikan, Mama dapat langsung memeriksakan diri ke dokter.
(Niken/New Kids Center)
SoKlin Liquid Nature Luncurkan Detergen Tumbuhan Konsentrat dengan Minyak Esensial Bunga Lilac dari Prancis
Penulis | : | Gisela Niken |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR