Kahiyang menuliskan permintaan maaf karena Nahyan tidur di acara tersebut.
"Maaf yaa, om tante.. aku lagi istirahat," tulis Kahiyang.
Unggahan Kahiyang Ayu tersebut langsung dibanjiri komentar warganet.
Banyak yang merasa gemas dengan aksi lucu Nahyan.
"Gak sembarang org Lo bisa digendong walikota,bisa nembus ring 1 bawa pedang lg cuma si Mr singlet yg bisa #Nahyan kesayangan netizen," komentar akun @diansub****.
"Cuma Al-Nahyan yg berani melanggar Aturan Presiden dan Menyuruh Walikota buat gendong," ujar akun @aleba***.
"Tidur bukan sembarang tidur ygy, dia lagi charge kl udh full Paspampres kalang kabut," kata akun @rbh_86.
"Cucu presiden lho... Tp ortunya yg org beken bener2 turun tangan sndiri ngurus anaknya tnpa baby sitter nya...." pendapat akun @rentamarsaulina.
Sebelumnya diberitakan Bobby Nasution mengucapkan permintaan maaf karena Nahyan mengenakan singlet di acara pernikahan Kaesang.
Tak cukup sampai disitu, Bobby juga mengedit foto anaknya yang pakai singlet menjadi pakai beskap.
Ulah Bobby tersebut langsung banjir komentar warganet yang merasa terhibur.
Baca Juga: Rahasia Cantik Selvi Ananda Dibagikan Gibran Rakabuming Raka, Ternyata Skincare-nya Sederhana
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR