Nakita.id - Dalam rangka merayakan Hari Natal dan tahun baru 2023, anak-anak biasanya diberikan libur sekolah.
Moms dan Dads bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk liburan bersama keluarga.
Tak perlu jauh-jauh, berikut tempat wisata di Jakarta yang cocok untuk anak dan keluarga.
Simak keistimewaan tempat wisata ini dan harga tiket masuknya.
Dunia Fantasi (Dufan) merupakan bagian Taman Impian Jaya Ancol.
Ada berbagai macam wahana yang bisa dinikmati anak-anak.
Misalnya, seperti komedi putar, istana boneka, atau berfoto bersama badut-badut yang lucu.
Sementara, orang dewasa bisa menikmati wahana yang memacu adrenalin, seperti hysterian, halilintar, dan masih banyak lagi.
Simak harga tiket masuk Dufan terbaru.
Dufan Reguler Weekday - Rp 250.000
Dufan Reguler Weekend - Rp 275.000
Baca Juga: Tips Aman Liburan Natal dan Tahun Baru, 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung
Seaworld Ancol adalah aquarium raksasa terbesar di Indonesia dan juga bagian dari Taman Impian Jaya Ancol.
Di sini anak-anak bisa belajar mengenai kehidupan di bawah laut yang sangat menajubkan.
Kita juga bisa melihat berbagai jenis ikan dan menikmati keindahan biota bawah laut lainnya.
Berikut harga tiket masuk Sea World Ancol reguler:
Sea World Ancol Reguler Weekday - Rp 110.000
Sea World Ancol Reguler Weekend - Rp 130.000
Di The Wave Pondok Indah Waterpark, anak-anak bisa merasakan serunya surfing seperti di tengah laut.
Ada wahana Flowrider yang merupakan wahana surfing buatan pertama di Indonesia.
Namun, jangan khawatir, karena sebelum mencobanya kita akan diberikan pengarahan terlebih dulu.
Ada juga wahana Aqua Play untuk anak-anak bermain tembakan air dan ember raksasa yang menumpahkan air.
Untuk harga tiketnya sendiri, Rp100.000 (Weekdays), Rp150.000 (Weekend), dan Rp55.000 (Flowrider).
Taman Mini Indonesai Indah atau TMII, bisa menjadi tempat yang cocok untuk berekreasi sekaligus belajar mencintai alam.
TMII memiliki lahan seluar 150 hektar dan terdapat banyak sekali replika bangunan Nusantara dari berbagai suku yang ada di Indonesia.
Selain itu ada juga beberapa bangunan tempat ibadah dari beberapa agama yang diakui di Indonesia.
Di dalam TMII terdapat museum yang berjumlah 15 buah, 10 taman, wahana bermain anak hingga teater.
Untuk harga tiket masuknya sendiri Rp25.000. Bagi yang membawa motor Rp15.000, mobil Rp25.000, dan bus Rp50.000.
Taman Wisata Alam Mangrove berlokasi di Jalan Garden House No.4, RT.4/RW.3, Kamal Muara, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara.
Di Taman Wisata Alam Mangrove kita bisa menyusuri jembatan kayu untuk mengelilingi hutan mangrove.
Bisa juga menyewa kapal, untuk kapasitas kapal yang disediakan pun beragam mulai dari dua orang hingga 8 orang.
Ada juga spot favorit untuk berfoto yaitu di depan deretan pondok kemah yang bentuknya unik.
Harga tiket masuk Taman Wisata Alam Mangrove adalah Rp 10.000 (anak), Dewasa, Rp25.000 (Weekdays), Rp30.000 (Weekend).
Sementara untuk sewa perahu mulai dari Rp100.000.
Baca Juga: Tempat Wisata untuk Tahun Baru di Sentul, Bogor yang Instagrammable
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR