Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari-cari souvenir pernikahan yang menarik?
Souvenir pernikahan menjadi barang yang wajib dibeli pada saat acara pernikahan, Moms.
Pasalnya, souvenir pernikahan ini nantinya akan diberikan untuk para tamu undangan sebagai tanda ucapan terima kasih telah menghadiri acara pernikahan tersebut.
Sebenarnya, ada banyak sekali pilihan tempat untuk membeli souvenir pernikahan.
Akan tetapi, apabila Moms menginginkan souvenir pernikahan berkualitas dengan harga terjangkau, Moms bisa berkunjung ke Pasar Pagi Asemka.
Sebagai informasi, Pasar Pagi Asemka sendiri merupakan sebuah pasar tradisional yang terletak di Jl. Asemka, Jakarta Barat.
Atau, tepatnya berada di kawasan Tambora, Moms.
Pasar tradisional ini menjual banyak sekali berbagai kebutuhan untuk acara pernikahan, lo.
Mulai dari pernak-pernik, hiasan, souvenir, dan lain-lain.
Untuk aksesnya menuju ke Pasar Pagi Asemka ada beberapa opsi.
Mulai dari transportasi pribadi hingga transportasi umum, seperti KRL dan TransJakarta.
Apabila Moms menaiki KRL, sangat disarankan untuk turun di Stasiun Jakarta Kota.
Kemudian dari situ, Moms bisa jalan kaki sekitar 300 meter atau kurang lebih 5 menit untuk mencapai Pasar Pagi Asemka ini.
Opsi berikutnya adalah apabila Moms menaiki TransJakarta.
Halte terdekat dengan kawasan pasar tradisional ini adalah Halte Kota.
Dari situ, Moms bisa jalan kaki sekitar 300 meter atau kurang lebih 5 menit untuk mencapai lokasi.
Selain itu, Moms juga bisa lo membawa kendaraan pribadi ke lokasi ini.
Namun sayangnya, Moms yang membawa kendaraan pribadi, terlebih mobil, mungkin akan kesulitan untuk mencari parkiran.
Berbagai macam barang yang dijual di Pasar Pagi Asemka sendiri sangat cocok dijadikan sebagai souvenir pernikahan, Moms.
Mulai dari payung lipat, handuk kecil, mug keramik, hingga tumblr. Beberapa diantaranya bisa kita custom sendiri, lo!
Bahkan, rata-rata barang yang dijual di sana berkualitas bagus dan memiliki harga terjangkau.
Nakita mengunjungi salah satu ruko yang menjual payung lipat serta handuk kecil di Pasar Pagi Asemka, yaitu Forward.
Apabila Moms ingin membeli payung lipat polos, harga satuannya mencapai kisaran Rp 20.000 sampai Rp 50.000.
Sementara, untuk harga satuan payung lipat bercoraknya dijual dengan kisaran Rp 30.000 sampai Rp 50.000.
Meski terjangkau, sayangnya stoknya terbatas dan tidak bisa memesan dalam jumlah banyak.
Selain itu, Moms juga tidak bisa melakukan custom untuk payung lipat jika membeli di sini.
Apabila Moms ingin melihat ketersediaan stok payung lipat sebagai souvenir pernikahan, Moms bisa cek www.selusin.id.
Atau, menghubungi di nomor (021) 6919915 atau 0822 1888 1975.
Sementara itu, apabila Moms ingin membeli handuk kecil, harga satuannya mencapai Rp 200.000 sampai Rp 450.000, tergantung merek yang dipilih.
Untuk handuk kecil menerima custom sesuai keinginan, dan biasanya akan jadi dalam waktu 3-4 hari kerja, Moms.
Untuk informasi lebih lengkap bisa menghubungi nomor 0853 1102 0538.
Tak hanya itu, Nakita juga mengunjungi Cipta Prima Souvenir yang menerima custom mug keramik sebagai souvenir pernikahan, Moms.
Ruko ini juga sama-sama terletak di Pasar Pagi Asemka!
Untuk harga jualnya sendiri mencapai Rp 15.500 per satuan, apabila pemesanan mencapai lebih dari 100 mug.
Namun, kurang dari 100 mug akan dikenakan Rp 17.500 per satuannya.
Harga tersebut sudah termasuk cetak desain di mug keramik itu sendiri, serta boks khusus mugnya, Moms.
Apalagi, penyelesainnya kurang lebih sekitar 7 hari kerja.
Untuk informasi lebih lanjut, Moms bisa hubungi di nomor 0818 135 560 (atas nama Cipto Sutrisno) atau 021 692 6748.
Atau bahkan Moms juga bisa mengirim email ke ciptaprimasouvenir@gmail.com.
Itulah beberapa rekomendasi Nakita untuk ruko yang menjual souvenir pernikahan di Pasar Pagi Asemka, ya.
Adakah salah satu ruko yang cocok dengan preferensi Moms?
Penting untuk diingat, agar souvenir pernikahan yang akan diberikan bisa berkesan untuk para tamu undangan, pastikan Moms benar-benar melakukan riset sebelum membeli ya.
Baca Juga: 5 Hari Jelang Pernikahan Ketiga, Daus Mini Bocorkan Mahar dan Undangan Pernikahan Uniknya!
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR