Nakita.id – Lipoma adalah benjolan lemak yang tumbuh di antara kulit dan lapisan kulit.
Lipoma lebih berisiko pada orang lanjut usia yang berumur 40-60 tahun.
Biasanya lebih banyak terjadi pada pria dibandingkan wanita.
Lipoma tidak memerlakukan perawatan khusus karena dianggap tidak berbahaya.
Namun diperlukan tindakan medis jika lipoma tumbuh besar dan menimbulkan rasa sakit.
Tindakan medis dilakukan sebagai pengangkatan lipoma agar kondisinya tidak semakin membahayakan.
Salah satu cara mengobati lipoma yang bisa dilakukan adalah operasi.
Cara ini paling umum dilakukan dalam penyembuhan lipoma.
Mengobati lipoma dilakukan dengan mengangkatnya melalui bedah operasi.
Jarang ditemui tumor atau benjolan lipoma setelah pasien melakukan operasi Moms.
Operasi lipoma dilakukan oleh ahli dengan dokter di rumah sakit.
Baca Juga: Penyebab Benjolan Lipoma di Kepala Belakang dan Cara Mengobatinya
Cara mengobati lipoma kedua adalah dengan liposuction atau sedot lemak.
Benjolan lipoma terbentuk dari lemak dan prosedur ini bisa bekerja dengan baik untuk mengurangi lemak.
Tindakan liposuction diawali dengan sayatan pada area benjolan, kemudian nantinya dokter akan menggunakan tabung tipis berongga disebut kanula.
Ini dilakukan guna dimasukkan ke dalam sayatan.
Kanula ini nantinya dipindahkan bolak-balik untuk mengendurkan lemak yang disedot melalui tabung.
Prosedur liposuction dilakukan jika kondisi lipoma sudah besar ya Moms.
Namun, ada kemungkinan benjolan lipoma akan kambuh kembali.
Dalam pengerjaannya, liposuction bisa dilakukan dalam waktu sehari dan tidak perlu perawatan intensif.
Moms bisa langsung pulang ke rumah pada hari yang sama apabila melakukan tindakan pengobatan medis ini.
Tindakan medis penyembuhan lipoma lainnya bisa dilakukan dengan suntikan steroid.
Suntikan steroid bisa mengecilkan ukuran lipoma, namun tidak bisa sepenuhnya mengangkat benjolan dari tubuh.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Obat Mengecilkan Lipoma yang Tersedia di Apotek, Dijamin Aman dan Halal
Lipoma termasuk tumor jinak, yang berarti cukup besar kemungkinan benjolan ini tidak akan menyebar melalui otot atau jaringan di sekitarnya.
Lipoma juga tidak termasuk ke dalam kondisi yang berbahaya dan tidak mengancam nyawa bagi para pemiliknya.
Untuk bisa melakukan cara mengobati lipoma melalui tindakan medis perlu adanya pemeriksaan terlebih dulu dengan dokter.
Penting bagi para pasien pemilik lipoma untuk rutin melakukan pengobatan dengan dokter.
Nantinya dokter akan memberikan tindakan medis yang tepat untuk menangani lipoma.
Untuk bisa mendiagnosis apakah benjolan ini lipoma atau bukan, Moms bisa melakukan pemeriksaan biopsi.
Harga tindakan medis untuk pengangkatan benjolan lipoma beragam.
Ini disesuaikan dengan kebjikan dari rumah sakit masing-masing yang Moms pilih.
Umumnya pengobatan medis untuk menghilangkan lipoma berkisar dari rentang harga Rp6.000.000- Rp20.000.000.
Biaya pengobatan medis untuk menghilangkan lipoma memang tidak sedikit ya Moms.
Akan tetapi biaya ini bisa ringan jika pengobatan medis untuk menghilangkan lipoma menggunakan asuransi atau BPJS.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Lipoma Tanpa Operasi, Cukup dengan 3 Obat Alami Ini Langsung Manjur
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR