Nakita.id – Kelahiran buah hati selalu menjadi saat yang dinantikan oleh semua orangtua.
Terutama apabila ini adalah anak pertama sehingga tidak heran Moms sangat tidak sabar hari tersebut tiba.
Meski dokter telah menetapkan hari perkiraan lahir (HPL) hal tersebut bisa saja terjadi lebih cepat atau bahkan sebaliknya.
Oleh karena itu, untuk membantu memantau kapan bayi lahir, ada beberapa tanda yang dapat diperhatikan.
Berikut ini adalah tanda melahirkan anak pertama yang perlu diketahui.
Menjelang melahirkan, Moms dapat merasakan tekanan atau kram di daerah panggul.
Bagi sebagian orang, nyeri punggung bisa dirasakan selama kontraksi, sedangkan bagi yang lain nyeri punggung bawah terus menerus.
Sakit punggung bisa menjadi pertanda persalinan anak pertama.
Rasa nyeri yang ditimbulkan bisa lebih hebat dari biasanya.
Kondisi ini bisa jadi tanda jika janin sudah bergerak mendekati jalan lahirnya. Sakit punggung ini terjadi karena bayi menekan tulang belakang.
Sehingga menyebabkan rasa sakit yang tidak tertahankan dari punggung ke panggul.
Baca Juga: Bisakah Bumil Rasakan Tanda Melahirkan Bayi Perempuan? Yuk, Ketahui Faktanya
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR