Nakita.id - Kulkas memiliki fungsi yang beragam.
Sehingga tak heran jika banyak bahan makanan yang disimpan bercampur pada kulkas.
Sayangnya, jika tidak menyimpan dengan benar, justru akan mencemari bahan satu dan bahan lainnya.
Bahkan, akan membuat kulkas memiliki bau tak sedap.
Padahal ketika kulkas mengalami bau tak sedap, cukup sulit untuk dihilangkan.
Sudah dibersihkan pun terkadang bau tak sedap masih menempel di kulkas.
Lalu bagaimana cara mengatasi bau tak sedap tersebut?
Mengutip dari Times of India, ternyata ada cara ampuh mengatasi bau tak sedap pada kulkas dengan menggunakan bahan alami.
Tak hanya bermanfaat untuk kesehatan, lemon juga ternyata bisa digunakan untuk mengatasi bau tidak sedap pada kulkas.
Caranya sangat mudah.
Letakkan beberapa irisan lemon ke dalam kulkas dengan menyebar.
Baca Juga: Kebiasaan yang Masih Kerap Dilakukan Ini Ternyata Bisa Jadi Penyebab Kulkas Meledak
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR