Bau mulut bagi seorang perempuan menjadikan kepercayaan diri menurun.
Biasanya, bau mulut dipicu karena gaya hidup sehari-hari, misalnya kumur yang kurang bersih, adanya infeksi, dan lain sebagainya.
Oleh sebab itu, Moms bisa menggunakan daun sirih untuk menyegarkan napas dan membunuh kuman, bahkan bisa mencegah kerusakan, dan memperkuat gigi.
Daun sirih juga mampu mengatasi alergi, kulit kering, dan berbagai masalah lain yang berhubungan dengan gatal pada kulit.
Cara membuatnya mudah, rebus 10 lembar daun sirih dan campurkan dengan air mandi setiap hari. Sifat anti-inflamasi dari daun ini akan mengurangi rasa gatal dan bengkak.
Masalah rambut rontok bisa diatasi menggunakan daun sirih.
Daun sirih mampu bekerja mengatasi kerontokan pada rambut hanya dengan membuatnya sebagai pasta.
Caranya, buat pasta daun sirih kemudian biarkan elama setidaknya satu jam sebelum mencucinya. Lakukan ini setidaknya dua kali seminggu untuk melihat hasil yang lebih baik
Jika Moms mengalami masalah pada bau badan, daun sirih mampu membantu mengatasinya.
Moms bisa menggunakan daun sirihs ebagai minuman.
Caranya, rendam daun sirih dalam air matang juga dapat mendetoksifikasi tubuh dan membunuh bau badan yang tidak sedap.
Tips Masak Praktis dan Tetap Bergizi untuk Keluarga Tercinta, Moms yang Sibuk Bisa Coba Juga!
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR