Nakita.id - Venna Melinda mengungkap penyesalan karena tidak mau mendengarkan saran dari orang-orang terdekatnya.
Termasuk dari ayah dan ibu selaku orang tua kandung.
Venna mengakui kalau orang-orang terdekatnya sudah memberikan peringatan mengenai sosok Ferry Irawan.
Tidak hanya keluarga, publik yang memperingatkan Venna Melinda pun tampak tak digubris
Ibunda Verrel Bramasa ini menjelaskan kalau dirinya tak mau mendengarkan kata orang karena terlalu cinta pada Ferry Irawan.
Nasi sudah jadi bubur, Venna kini hanya bisa menyesali keputusannya menikah dengan Ferry Irawan.
Harapan untuk menghabiskan masa tua bersama pun telah pupus.
Ini karena Ferry Irawan telah melakukan KDRT atau kekerasan dalam rumah tangga.
Hal ini juga yang menyebabkan Venna Melinda melaporkan sang suami ke polisi.
Tak cuma itu, Venna juga kabarnya akan melayangkan gugatan cerai.
Begini curhatan Venna Melinda.
“Karena aku itu mencintai Ferry sepenuh hati, makanya aku enggak mau dengar omongan ibu, bapak aku dari awal," tutur Venna, dikutip Tribunnews dari YouTube TRANS TV Official.
Kini, setelah kasus KDRT yang menimpanya, Venna merasa sudah tidak memiliki perasaan terhadap Ferry.
Ia menilai, ketidakjujuran Ferry membuat perasaannya hilang seketika.
"Sekarang sudah enggak (cinta) lagi."
"Setelah dia terakhir bilang enggak ngaku (melakukan KDRT) ke polisi, itu sudah hilang cintanya, enggak berbekas," tegasnya.
Venna sendiri membantah menceraikan Ferry karena tak memiliki harta.
"Bukan masalah keuangan ya, aku bener-bener mulai semua dari nol,” tukasnya.
Dirinya tak menyangka, akhirnya melaporkan pria yang pernah sangat dicintainya itu ke polisi.
Venna lantas membeberkan sejumlah hal yang diungkapkannya pada Ferry Irawan saat jatuh cinta.
Ibu tiga orang anak ini berdalih mencintai orang sepenuh hati jika sudah jatuh hati.
“Aku orangnya sangat komitmen. Di saat aku mencintai orang, aku pasti mencintai dia lahir batin, dunia dan akhirat InsyaAllah," jelas Venna.
Saking cintanya pada Ferry kala itu, Venna sampai rela mati di pelukan sang suami.
“Aku pernah bilang, 'Bi, aku pengin mati di pelukan Abi', begitu pun Abi yang pengin mati di pelukan aku, tapi itu tidak terjadi," tambahnya.
Meski kini rumah tangganya di ambang perceraian, Venna merasa lega.
Ia pun sudah legowo dengan pilihan untuk berpisah dari Ferry.
"Nggak apa-apa, tapi paling tidak aku pernah mendedikasikan diri aku sama dia," tandas Venna lagi.
Menurutnya, apa yang ia terima saat ini merupakan bagian dari nasib.
"Kalau aku di titik ini udah nasib," tutup Venna.
(Artikel ini sudah tayang di Tribun Seleb dengan judul: Kini Rasa Cintanya Sudah Hilang, Venna Melinda Sesali Momen Bantah Ayah Ibunya demi Ferry Irawan)
Kulkas Side by Side New Belleza 4 Pintu dari Polytron, Dirancang Khusus untuk Dukung Tren Gaya Hidup Modern
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR