Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa kebiasaan buruk yang bikin kulkas jadi lebih mudah rusak.
Apakah Moms melihat adanya gejala kerusakan pada kulkas?
Biasanya kerusakan pada kulkas seringkali tak disadari dan terjadi karena kebiasaan buruk.
Ada sederet kebiasaan buruk yang sebenarnya membuat kulkas jadi lebih mudah rusak.
Apa saja, ya? Yuk, ketahui beberapa hal buruk yang seringkali tidak disadari Moms dan malah membuat kulkas mudah rusak.
1. Pintu Kulkas Tidak Tertutup Rapat
Pintu kulkas dilengkapi dengan magnet dan karet agar bisa menutup secara rapat.
Namun, kalau pintu kulkas tidak tertutup dengan rapat, hal ini bisa menyebabkan kulkas jadi cepat rusak.
Sebabnya adalah karena udara dingin mengalir keluar dan membuat kulkas jadi tidak dingin lagi.
Nah, pintu kulkas yang tidak bisa tertutup dengan rapat ini bisa disebabkan oleh tiga hal.
Pertama, terlalu sering membuka dan menutup pintu kulkas. Kedua adalah karena kulkas yang terisi terlalu penuh.
Baca Juga: Kapan Kulkas Dimatikan? Pada 3 Momen Ini Moms Wajib Cabut Kabel Lemari Es Agar Tak Mudah Rusak
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR