Nakita.id - Ada beberapa anak yang mungkin lebih nyaman tidur sendirian.
Mereka lebih suka suasana hening dan tidak perlu ditemani.
Tetapi, tak sedikit juga Si Kecil yang lebih memilih tidur bersama orangtuanya.
Dads harus tahu jika tidur bersama Si Kecil dalam satu ranjang bisa memberikan banyak manfaat.
Anak di tahun-tahun awal pertumbuhannya yang tidur ditemani Dads terdapat dampak positif dalam jangka panjang.
Dilansir dari berbagai sumber berikut manfaat yang akan didapatkan jika Dads tidur dengan Si Kecil.
Saat anak tidur dengan Dads ia akan merasa aman.
Anak menyadari bahwa Dads akan selalu ada di sisinya.
Keselamatan dan keamanannya akan terjaga.
Tidur bersama Dads dengan suasana kamar yang baik juga membuatnya merasa nyaman.
Dads juga bisa mengatur tidur Si Kecil agar lebih tepat waktu.
Baca Juga: Berperan Sama Ajari Anak Mulai Cuci Piring di Rumah, Harus Mulai dari Mana?
Saat anak tidur dengan cepat, kebutuhan tidurnya juga bisa tercukupi.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR