Nakita.id - Tak hanya Moms, Dads juga perlu berperan sama dalam mewaspadai penyakit jantung bawaan pada anak.
Sebagai informasi, penyakit jantung bawaan merupakan kelainan pada struktur dan fungsi jantung yang ditemukan sejak bayi dilahirkan.
Penyakit jantung bawaan ini terjadi sejak janin tumbuh di dalam kandungan dan dapat mempengaruhi dinding hati, katup jantung, hingga pembuluh darah.
Kelainan ini bisa dicurigai saat pasangan sedang hamil, yaitu melalui pemeriksaan USG.
Jika tidak ditangani, kelainan ini justru dapat memicu beragam komplikasi, Dads.
Mulai dari pertumbuhan anak terhambat, infeksi saluran pernapasan, hingga gagal jantung.
Maka dari itu, penting bagi Dads mengetahui apa saja makanan bergizi untuk anak dengan penyakit jantung bawaan, seperti dilansir dari Kompas.
Menurut dr. Piprim Basarah Yanuarso, Sp.A(K), anjuran gizi yang perlu diberikan kepada anak dengan penyakit jantung bawaan.
"Penyakit jantung itu bukan hanya milik orang dewasa, namun juga anak, maka perlu paham bagaimana cara menanganinya," ujar Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) ini.
dr. Piprim melanjutkan, anak dengan penyakit jantung bawaan perlu mendapatkan makanan tinggi kalori rendah volume yang bisa didapat dari protein dan lemak.
Bagi anak yang belum mampu mengonsumsi makanan padat, dapat diberikan susu tinggi lemak dan kalori.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR