Nakita.id - Berikut sederet ide resep MPASI yang terbuat dari bahan dasar udang.
Udang merupakan salah satu bahan makanan yang mudah ditemukan dan mengandung banyak protein.
Sehingga, udang bisa dijadikan sebagai bahan yang aman untuk MPASI.
Pembuatan MPASI bukan hanya bergizi tetapi rasanya, harus enak.
Oleh sebab itu, kali ini Nakita akan merekomendasikan resep MPASI bahan dasar udang yang mudah dibuat.
Melansir dari Sajiansedap, berikut sederet bahan yang harus dipersiapkan:
- 4 ekor udang ukuran sedang, cincang halus (ambil dagingnya saja)
- ½ centong nasi
- 2 bawang putih dan 1 bawang merah
- 1 keju belcube
- Air dan minyak goreng secukupnya
- Cuci bersih semua bahan makanan, cincang bawang putih, dan bawang merah hingga halus.
- Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
- Masukkan air, udang cincang, dan nasi ke dalam tumisan, rebus hingga air menyusut.
- Masukkan keju ke dalam rebusan, aduk hingga keju larut dengan rebusan.
- Aduk hingga mengental menjadi bubur, dinginkan, dan angkat.
- Bubur udang keju siap disantap.
- 2 sendok makan nasi putih
- 2 ekor udang
- 1 tahu yang telah dipotong dadu
- 2 potong brokoli berukuran sedang
- 1 siung bawang putih
Baca Juga: 3 Resep MPASI untuk Usia 6 Bulan dari Bahan Telur Ayam, Bergizi dan Simpel Dibuat
- 1 siung bawang merah
- Minyak kelapa dan air secukupnya
- Kupas kulit udang dan cuci hingga bersih bersama dengan tahu dan brokoli.
- Potong menjadi bagian kecil untuk udang, tahu, dan brokoli.
- Cincang bawang putih dan bawang merah.
- Panaskan minyak kelapa secukupnya dengan api kecil.
- Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
- Masukkan udang, tahu dan brokoli dan aduk secara perlahan.
- Tuang air secukupnya sambil diaduk perlahan, lalu tunggu hingga air menyusut dan seluruh bahan matang dan memiliki tekstur lembut.
- Angkat lalu blender hingga halus dan saring sampai mendapatkan tekstur bubur MPASI yang sesuai.
Itu dia Moms, sederet resep MPASI bahan dasar udang yang mudah sekali dibuat. Selamat mencoba!
Baca Juga: Rekomendasi Menu MPASI Murah Meriah Tapi Tetap Sehat dan Bergizi
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR