Nakita.id – Penting untuk tahu jadwal posyandu remaja pada bulan Maret 2023.
Dengan mengetahui kapan saja pertemuan rutin dilaksanakan maka dapat mengikuti seluruh program.
Posyandu memiliki banyak kegiatan yang memiliki sasaran tertentu.
Tidak hanya pada ibu dan anak, lansia, tetapi posyandu juga memiliki layanan untuk remaja.
Dikenal juga dengan nama Bina Keluarga Remaja (BKR).
Kegiatan ini bertujuan supaya orangtua yang memiliki anak remaja lebih peduli dengan kesehatan fisik dan mental remaja.
Program yang dilakukan berupa penyuluhan yang dilakukan petugas yang ahli di bidangnya dan pembagian kapsul cantik.
Kapsul cantik merupakan tablet untuk menambah darah yang ditujukan untuk remaja putri yang sudah menstruasi.
Program pemberian kapsul cantik bertujuan untuk mencegah anemia yang rawan dialami remaja putri.
Sama seperti posyandu lainnya, posyandu remaja juga memiliki jadwal rutin yang diadakan setiap bulannya.
Setiap tempat memiliki waktu pelaksanakan yang berbeda-beda.
Baca Juga: Manfaat Datang ke Posyandu yang Ternyata Bukan Hanya Untuk Sekedar Memantau Tumbuh Kembang Anak
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR