Nakita.id - Yuk, Moms ketahui cara yang tepat dan ampuh untuk membasmi kutu kucing.
Dikutip dari Kompas, kutu kucing atau pinjal rupanya berbahaya bagi kesehatan.
Kutu kucing dapat membawa bakteri Bartonella henselae biang penyakit (CSD) cat stratch disease serta bakteri Yersinia pestis penyebab pes.
Kedua penyakit akibat infeksi yang dibawa kutu kucing ini bisa berdampak fatal apabila tidak ditangani secara tepat.
Selain rasa tidak nyaman pada kucing karena kutu, kadang juga muncul rasa takut pada Moms saat membiarkan anak-anak bermain dengan kucing.
Ini dia beberapa tips yang bisa dilakukan untuk membasmi kutu kucing baik pada anabul sendiri atau barang-barang di rumah.
1. Konsultasikan pada Dokter Hewan
Tips yang paling aman adalah dengan mengonsultasikannya pada dokter hewan.
Hal ini penting sekali untuk dilakukan jika kutu nampak memberikan dampak yang lebih parah lagi.
2. Hindari produk yang mengandung permethrin
Permethrin adalah obat yang umum digunakan untuk mengatasi infeksi kutu kepala hingga mengatasi infeksi parasit pada kulit.
Baca Juga: Ini 4 Cara Menghilangkan Bau Kencing Kucing, Bukan Cuma Disiram Air
Kucing sebenarnya memiliki kemampuan yang sangat buruk untuk memproses jenis obat dan bahan kimia tertentu.
Salah satu obat yang cukup bermasalah bagi kucing adalah permethrin. Komponen tersebut umum ditemukan di banyak obat kutu karena efektif melawan kutu.
Namun, meskipun aman untuk anjing, bisa cukup beracun bagi kucing.
Untuk itu, pilih produk obat kutu yang yang tidak mengandung permethrin.
Selain itu, produk kutu yang aman untuk kucing dewasa, belum tentu aman untuk anak kucing.
3. Hindari produk yang mengandung minyak esensial
Banyak obat perawatan kutu alami menggunakan minyak esensial karena efektif melawan kutu.
Namun, minyak esensial bisa cukup berbahaya bagi kucing. Ada baiknya hindari penggunaan produk tersebut, terutama untuk anak kucing.
4. Gunakan sisir kutu
Moms juga bisa menggunakan sisir kutu untuk mengecek dan melepaskan kutu dari bulu anabul.
Lakukan sekali atau dua kali dalam sehari. Ini akan membantu untuk menghilangkan kutu dewasa secara fisik tanpa membuat anabul terpapar bahan kimia.
Baca Juga: Kenali Penyebab Kucing Muntah Setelah Diberi Makan dan Cara Mengatasinya
Melansir dari Kompas, sebenarnya ada beberapa bahan alami yang bisa untuk mengusir kutu kucing.
Apa saja, ya?
1. Lavender
2. Sabun cuci piring
3. Rempah-rempah
4. Sari cuka apel
5. Lemon
6. Minyak cedar
7. Teh chamomile
Itulah tadi beberapa hal yang bisa digunakan untuk membasmi kutu kucing di rumah.
Selamat mencoba, Moms.
Baca Juga: Biaya Perawatan Kucing di Dokter Hewan, Mahal Enggak Sih Moms?
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR