Oleh karena itu, sangat disarankan untuk memasukkan mentega atau minyak terlebih dahulu sebelum memanaskan panci teflon.
Penyebab panci teflon cepat rusak satu ini juga perlu Moms perhatikan.
Apalagi, jika Moms memiliki mesin pencuci piring di rumah.
Meski aman-aman saja, Moms harus tahu bahwa mesin ini menggunakan air panas pada saat proses pencucian.
Juga, menggunakan deterjen keras yang dapar merusak lapisan anti-lengket panci tersebut.
Untuk itulah, sangat disarankan untuk mencucinya sendiri dengan tangan dan air.
Lebih baik lagi jika Moms menggunakan soda kue dan air untuk menggosok residu yang menempel.
Moms harus tahu, ada beberapa alasan dibalik kenapa panci teflon tak boleh digunakan dengan suhu tinggi.
Pertama, suhu panas dapat merusak lapisan anti-lengket pada panci.
Kedua, suhu panas dapat melepaskan racun-racun berbahaya bahkan mengancam kesehatan kita.
Apabila Moms ingin memasak daging atau ikan, sebaiknya gunakan wajan.
Baca Juga: Tips Mencuci Teflon yang Tepat, Perhatikan 6 Hal Ini Supaya Tetap Awet
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR