Nakita.id - Setiap wanita pasti ingin memiliki wajah yang cantik dan bersih.
Sayangnya, ada beberapa masalah kulit yang biasa mengintai.
Mulai dari jerawat, penuaan dini, noda hitam, dan masih banyak lagi.
Tahukah Moms bila ada bahan alami yang bisa mengatasi berbagai masalah kulit.
Bahan yang dimaksud adalah cuka apel.
Cuka apel dapat memberikan beberapa manfaat untuk wajah, di antaranya.
Cuka apel memiliki sifat antibakteri dan antifungal yang dapat membantu membunuh bakteri dan jamur penyebab jerawat.
Cuka apel dapat membantu menyeimbangkan pH kulit.
Sehingga membantu mengurangi kulit kering dan berminyak.
Cuka apel mengandung asam alpha-hydroxy (AHA).
Ini dapat membantu menghilangkan noda hitam dan bekas jerawat pada kulit.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR