Nakita.id - Apakah Moms sedang kebingungan mencari resep MPASI?
Moms bisa coba cari resep MPASI bahan udang dari internet, seperti Nakita salah satunya.
Beberapa ide resep MPASI bahan udang dari Nakita ini sangat praktis dan mudah dibuat. Bahkan, sangat disukai oleh Si Kecil.
Tanpa berlama-lama lagi, berikut beberapa ide yang bisa Moms coba buat.
Bahan-bahan:
- 60 gram nasi
- 40 gram udang
- 10 gram labu siam
- 15 gram tempe
- 2 sdm santan instan
- 200 ml air
Baca Juga: Resep MPASI Bubur Susu Saus Pepaya untuk Bayi Usia 6 Bulan, Kaya Akan Vitamin C
- 1 butir telur puyuh
- 1 sdt margarin
Bumbu Halus:
- 1 siung kecil bawang merah
- 1 siung kecil bawang putih
- 1/3 ruas jari kunyit
Cara Membuat:
1. Ulek semua bahan bumbu halus.
2. Selanjutnya, masak nasi sampai menjadi bubur.
3. Di wajan berbeda, tumis bumbu halus dengan margarin sampai harum.
4. Masukkan santan, lalu aduk dan tunggu sampai panas.
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI 1 Tahun Daging Sapi, Anti GTM Si Kecil Pasti Suka
5. Kemudian, masukkan bahan-bahan lainnya kecuali telur puyuh.
6. Masaklah sampai santan menyusut cenderung kering.
7. Berikutnya, masukkan telur puyuh dan aduk sampai tekstur creamy.
8. Langkah selanjutnya, parut udang masak dengan parutan keju dan cincang labu siam masak.
9. Penyet tempe di kuali sampai halus atau sesuai kemampuan makan anak.
10. Bubur gulai udang labu tempe siap disajikan.
Bahan-bahan:
- Nasi putih
- 100 gram teri nasi
- 200 gram udang
- 100 gram wortel (potong dadu kecil)
Baca Juga: 5 Ide Resep MPASI 1 Tahun Menu Ikan Salmon, Mudah Dibuat dan Kaya Protein
- 1 sdm margarin
- 1/2 sdt bawang putih cincang
- Penyedap rasa ayam non MSG
- Sejumput garam
Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih dengan margarin.
2. Setelah wangi, masukan udang. Masaklah hingga udang setengah matang.
3. Campurkan nasi ke dalam tumisan.
4. Tambahkan teri nasi (yang sudah direndam air panas), penyedap rasa, dan garam. Lakukan test rasa.
5. Terakhir, masukkan wortel.
6. Nasi goreng teri udang siap disajikan selagi hangat.
Baca Juga: 3 Ide Resep MPASI 12 Bulan Ikan Tuna, Tinggi Protein dan Bergizi
Bahan-bahan:
- 300 gram udang kupas
- 3 bawang merah iris tipis
- 3 bawang putih iris tipis
- 1/3 bawang bombai iris tipis
- 2 sdm saus tomat
- Lada bubuk secukupnya
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- 300 ml air
Cara Membuat:
Baca Juga: Ide Resep MPASI untuk Anak Usia 12 Bulan, dari Hati Ayam, Ikan, hingga Jagung
1. Pertama, goreng udang sebentar dan tiriskan.
2. Tumis bawang putih, bawang merah, dan bawang bombai hingga harum.
3. Lalu, tuangi air serta semua bumbu lainnya dan udang goreng.
4. Biarkan air agak menyusut dan bumbu meresap.
5. Lakukan tes rasa. Jika dirasa sudah pas, angkat dan tuangkan ke piring.
6. Udang asam manis siap disajikan selagi hangat.
Bahan-bahan:
- 250 gram bayam (petik dan cuci bersih)
- 100 gram udang kupas
- 100 ml air
- 1 sdt kaldu bubuk
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI 12 Bulan untuk Bayi yang Sedang Tumbuh Gigi, Simple dan Bergizi
- 1/4 sdt garam
- 1 sdm bumbu dasar putih
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak terlebih dahulu di wajan.
2. Selanjutnya, masukkan bumbu dasar putih ke dalam wajan.
3. Kemudian, masukkan udang sampai berubah warna.
4. Lalu, masukkan bayam. Beri air, kaldu bubuk dan garam.
5. Masak semuanya sampai matang. Lakukan tes rasa.
6. Tumis bayam udang siap disajikan.
Bahan-bahan:
- 30 gram beras
Baca Juga: Resep MPASI 12 Bulan Soto Daging, Si Kecil Dijamin Bakal Nambah!
- 5 ekor udang ukuran sedang (50 gram)
- 20 gram jamur kuping
- 1 sdt bumbu kuning
- 1 sdt margarin
- 50 gram air kaldu
- 250 ml air
Cara Membuat:
1. Cuci bersih udang dan beri perasan jeruk nipis.
2. Rebus jamur sampai lemas, tiriskan, lalu buang akarnya.
3. Tumis bumbu kuning dengan margarin sampai harum.
4. Lalu, masukkan udang dan aduk sampai udang berubah warna.
Baca Juga: Kreasi Resep MPASI 1 Tahun dari Hati Ayam dan Kentang, Favorit Si Kecil
5. Tambahkan air dan kaldu. Kemudian, masukkan air dan beras.
6. Aduk semua bahan sampai rata.
Lalu, tutup wajan sampai air sedikit menyusut atau jadi bubur.
7. Selanjutnya, masukkan jamur dan aduk sampai matang.
8. Berikutnya, kupas kulit udang lalu cincang halus udang.
9. Cincang halus jamur juga atau blender sebentar. Lalu sisihkan.
10. Saring bubur.
Lalu, sajikan dengan topping udang jamur.
11. Bubur kuning udang jamur siap disajikan.
Nah, itu tadi beberapa resep MPASI bahan udang ya, Moms.
Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep MPASI 1 Tahun Olahan Ikan Salmon, Protein Tinggi dan Disukai Si Kecil
Gift The Superpower of Play Bersama Karakter Terbaru dari Lego Brand, Cataclaws
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR