Nakita.id - Mesin cuci adalah salah satu perangkat elektronik rumah tangga yang banyak digunakan.
Fungsi utamanya adalah membersihkan pakaian dengan efisien dan praktis.
Karena kemudahan yang disajikan mesin cuci ini, banyak orang yang tidak sabar dalam menggunakannya.
Salah satunya adalah mematikan mesin cuci secara paksa.
Moms mungkin melakukan ini ketika sedang terburu-buru atau tidak sabar menunggu mesin cuci selesai.
Padahal, mengakhiri siklus mencuci sebelum selesai bisa menyebabkan dampak buruk.
Melansir dari laman LG, memaksa mesin cuci mengakhiri sesi pencucian bisa membuat barang elektronik ini cepat rusak.
Selain itu, membuka mesin cuci sebelum sesinya selesai bisa menyebabkan sensor bekerja tidak maksimal.
Moms dianjurkan untuk menunggu mesin cuci selesai bekerja sebelum membuka pintu dan mencabut aliran listriknya.
Hindari mematikan mesin cuci dengan paksa, mencabut aliran listrik atau membuka pintu mesin cuci yang sedang bekerja.
Dengan ini, mesin cuci akan lebih awet dan tahan lama.
Baca Juga: Miris! Mesin Cuci di Rumah Tidak Bisa Menampung Air, Ternyata Ini Penyebabnya
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR