Fungsi lainnya juga sebagai anti-penuaan, peningkatan kekebalan, anti-kelelahan, dan lainnya.
3. Epimedium atau Yin yang huo (淫羊藿)
Fungsi dari obat herbal ini adalah untuk memperkuat tendon dan meredakan gejala menopause serta impotensi genital pada pria, juga menghindari cedera pada area genital serta mengurangi rasa sakit pada batang penis.
Obat kuat ini memiliki rasa yang hangat, pedas, dan manis untuk memfokuskan pada meridian hati dan ginjal.
Selain itu, obat kuat ini juga berguna untuk anti-penuaan, kekebalan tubuh, dan hormon yang serupa menurut penelitian modern.
4. Permen tanduk rusa atau Lujiao jiao (鹿角胶)
Obat ini berbentuk seperti permen karet kotak-kotak namun ukurannya lebih besar dan berasal dari tanduk rusa yang telah direbus, rasanya manis, asin, dan menghangatkan.
Biasanya obat herbal ini digunakan untuk menghangatkan ginjal, menyehatkan hati, dan meningkatkan darah, juga cocok untuk pria dengan gejala hasrat seksual yang rendah.
Khasiat permen tanduk rusa untuk pria dengan gejala impotensi, ejakulasi dini, emisi malam hari, dan nyeri punggung bagian bawah.
Akan tetapi, pada dasarnya penggunaan obat Cina ini tetap memerlukan rekomendasi khusus dan cara penggunaan yang tepat, oleh karena itu sebelum memakainya lebih baik untuk tetap melakukan konsultasi pada dokter TCM.
Selamat mencoba!
Baca Juga: Obat Kuat Apotek di Bawah Rp50 Ribu yang Ampuh Tingkatkan Gairah
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR