Memanggil anak dengan nama bisa mengirimkan pesan bahwa mereka penting.
terutama jika dipasangkan dengan kontak mata yang bersahabat.
Ayah bisa berperan sama memberikan tugas khusus ke anak supaya anak merasa berguna, kompeten, dan bertanggung jawab.
Hal ini bisa memberikan dampak dorongan kepercayaan diri yang lebih besar.
Contoh tugas khusus yang bisa diberikan seperti membantu merawat adik, merawat hewan peliharaan, membantu memasak, bersih-bersih rumah, dan sebagainya.
Jika ayah bergabung dengan permainan anak, bisa mengirimkan pesan bahwa Si Kecil penting dan layak untuk Dads.
Selama waktu bermain, orangtua bisa mengizinkan anak untuk memulai atau memilih aktivitas serta memimpinnya.
Ketika Dads terlibat dan tampak menikmati aktivitas yang dimpimpin anak, maka Si Kecil merasa berharga dan berprestasi.
Dads bisa meminta nasihat atau pendapat anak-anak mengenai situasi yang sesuai dengan usianya.
Tunjukkan bahwa Dads menghargainya beserta ide-idenya.
Ini membangun kepercayaabn dirinya, bahwa orangtuanya pun kadang membutuhkan bantuannya.
Baca Juga: Cara Berperan Sama Mengatasi Batuk pada Anak, Cobalah dengan Bahan Alami Ini
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR