Nakita.id - Pada Bab 4 materi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMA kelas 10 kurikulum merdeka, ada pembahasan mengenai asuransi, bank, dan koperasi syariah.
Asuransi syariah memiliki arti saling menanggung atau menanggung bersama.
Sementara bank syariah merupakan bank yang menjalankan kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah.
Sedangkan koperasi syariah yaitu aktivitas usaha yang bererak pada bidang simpanan, pembiayaan, dan investasi berdasarkan syariah atau bagi hasil.
Kali ini, akan dibahas mengenai kunci jawaban soal uji kemampuan bab 4 halaman117-119.
Harap menggunakan kunci jawaban ini seacra bijaksana.
Kunci jawaban ini bisa dijadikan orangtua pedoman saat mendampingi anak belajar.
Bisa juga dijadikan peserta didik acuan untuk mengukur seberapa jauh pemahaman terhadap materi yang disampaikan.
A. Berikanlah tanda silang (X) pada opsi jawaban A, B, C, D atau E yang merupakan jawaban yang paling tepat!
1) Hanafi adalah seorang karyawan perusahaan yang setiap bulan membayar sejumlah uang kepada perusahaan asuransi.
Sebagai pertanggungan risiko jika sewaktu-waktu terjadi hal yang tidak terduga pada dirinya.
Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Esai Bab 3 Pendidikan Agama Islam SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka
Yang dilakukan Hanafi dalam praktik asuransi syariah disebut dengan....
A. Membayar polis
B. Membayar klaim
C. Membayar premi
D. Mengajukan klaim
E. Mengajukan prem
Jawaban: C
2) Berikut ini yang bukan merupakan unsur-unsur dalam praktik asuransi adalah....
A. Adanya pihak penjamin
B. Adanya pihak penanggung
C. Adanya pembayaran iuran (premi)
Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda Pendidikan Agama Islam Halaman 80-81 Nomor 6-10
D. Adanya akad atau perjanjian asuransi
E. Adanya kerugian, kerusakan atau kehilangan
Jawaban: A
3) Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. Kafil
2. Makful bih
3. Makful bik
4. Makful lah
5. Makful ‘anhu
Dari pernyataan tersebut, yang termasuk rukun asuransi syariah adalah....
A. 1, 2, 3, 4
B. 1, 2, 4, 5
C. 1, 3, 4, 5
D. 2, 3, 4, 5
E. 2, 4, 5, 1
Jawaban: B
4) Salah satu larangan yang tidak boleh dilakukan dalam praktik asuransi syariah adalah, praktik maisir yaitu....
A. Praktik penipuan
B. Praktik perjudian
C. Ketidakjelasan transaksi
D. Praktik investasi bodong
E. Investasi yang mengandung riba
Jawaban: B
5) Hamdan adalah seorang nasabah sebuah bank syariah di kotanya.
Setiap bulan ia akan menyisihkan sebagian dari penghasilannya untuk ditabung atau dititipkan di bank, untuk antisipasi jika sewaktu-waktu memerlukan bisa diambil kembali.
Transaksi perbankan yang dilakukan oleh Hamdan disebut dengan....
A. Awadi’ah
B. Wakalah
C. Kafalah
D. Mudharabah
E. Musyarakah
Jawaban: A
Itulah dia penjelasan mengenai kunci jawaban soal uji pengetahuan Bab 4, melansir buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti kurikulum merdeka SMA kelas 10 kurikulum merdeka. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Dampak Negatif dari Hidup Berfoya-foya, Materi Pendidikan Agama Islam SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka
Hidupkan Ramadanmu dengan Berbagi Paket Hidangan Buka Puasa yang Ditemani Teh Manis Hangat
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR