2. Meningkatkan Kesuburan Pria
Selain mencegah impotensi, daun kelor juga mampu membantu meningkatkan kesuburan pria.
Kandungan sumber antioksidan yang tinggi sangat bermanfaat memerangi radikal bebas yang menyebabkan kerusakan oksidatif yang dapat mengganggu produksi dan kualitas sperma.
3. Meningkatkan Hormon Testosteron
Daun kelor dapat memicu produksi hormon testosteron dalam tubuh.
Hormon testosteron merupakan hormon yang bertanggung jawab mengatur gairah seksual baik pria maupun wanita yang menyebabkan hasrat berhubungan intim meningkat.
Dalam jurnal International Journal of Pharmacy and Pharmaceutical Science, menunjukkan ekstrak daun kelor dapat memicu produksi testosteron yang membantu menyeimbangkan kadar hormon sehingga meningkatkan gairah seksual.
4. Meningkatkan Kepuasan Seksual
Terakhir, daun kelor yang mengandung antioksidan memiliki peran menjaga kesehatan saraf, jaringan, dan neuron otak.
Jika semua kinerjanya baik, maka akanlebih pela terhadap rangsangan seksual.
Sehingga tak heran jika daun kelor mampu membantu otak melepaskan serangkaian perintah yang mengatur rasa nikmat.
Baca Juga: Dijamin Bikin Moms Ketagihan Hanya dengan Modal Obat Kuat Akar Pinang
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR