Madu adalah bahan alami yang kaya akan antioksidan dan sifat antibakteri. Madu dapat membantu mengurangi peradangan, menghidrasi kulit, dan memberikan kilau alami.
Campurkan madu dengan oatmeal atau yoghurt untuk masker wajah yang lembut.
4. Teh Hijau
Teh hijau mengandung polifenol dan antioksidan yang kuat yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.
Moms dapat menggunakan teh hijau yang sudah diseduh dan dingin sebagai toner alami atau mencampurnya dengan bubuk beras untuk masker eksfoliasi.
5. Mentimun
Mentimun mengandung banyak air dan memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu meredakan mata bengkak dan meredakan kulit yang iritasi.
Iris tipis mentimun dan letakkan di atas wajah sebagai masker penyegar.
6. Kunyit
Kunyit mengandung kurkumin, yang memiliki sifat antiinflamasi dan antibakteri.
Campurkan kunyit dengan yogurt atau susu untuk masker yang membantu menyamarkan bintik-bintik hitam dan memberikan kilau alami pada kulit.
Baca Juga: Terapkan Masker Wajah Alami Ini Sebelum Tidur, Bikin Kulit Makin Glowing Tanpa Perawatan Mahal
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR